Quantcast
Channel: Lipstick – Female Daily
Viewing all 381 articles
Browse latest View live

Review Lip Primer Mewah: Guerlain KissKiss Liplift

$
0
0

GUERLAIN KISSKISS LIP PRIMER 3 - 675

Perempuan pasti suka lipstik dan ingin tampilan bibirnya flawless saat pakai lipstik. Saya termasuk salah satunya. Jadi selain face primer dan eyeshadow primer, saya akhirnya mencoba lip primer. Sebenarnya, penting nggak sih? Seperti apa efek lip primer yang harganya menguras kantong seperti Guerlain KissKiss Liplift?

Saya selalu suka dengan Guerlain, bukan hanya kemasannya sangat cantik dan luxe (bahkan salah satu brand dengan kemasan yang mewahnya sangat konsisten menurut saya) tapi juga karena formulanya mengagumkan. Makeupnya nggak bikin kulit kering, skincare-nya canggih, semua parfumnya juga punya aroma yang menyenangkan bagi saya. Tapi, punya lip primer dari brand yang pricey ini penting nggak sih?

Baca juga: Aroma Segar Musim Panas dari Guerlain Aqua Allegoria

GUERLAIN LIP PRIMER 4

Kalau dari kemasannya, saya nggak perlu ragu dan nggak perlu banyak menjelaskan tentang Guerlain KissKiss Liplift Smoothing Lipstick Primer ini. Warna gold dengan ukiran yang cantik khas Guerlain berpadu dengan ukuran yang sangat slim. Bikin kamu semangat memakainya dan gampang dibawa ke mana-mana. Sekilas sebelum dibuka, bentuknya mirip USB yang fancy. Hahaha. Jadi, kalau kamu pikir, "Pasti repot harus bawa lip primer juga selain lipstik, jangan khawatir, produk ini nggak akan memakan banyak tempat kok!

GUERLAIN KISSKISS LIP PRIMER 1

Awalnya, saya pikir lip primer akan beraksi sama saja dengan lip balm. Ternyata nggak lho. Saya hampir selalu membubuhkan lip balm, baik yang bentuknya stick atau jar sebelum memulaskan lipstik supaya rasanya lebih nyaman. Apalagi, bibir saya punya garis-garis halus yang cukup terlihat jelas, sehingga kalau pakai lipstik yang bikin kering jadinya garis-garis tersebut makin nampak. Makanya, saya anti pakai lipstik tanpa didahului oleh lip balm, demi menjaga kesehatan bibir saya.

GUERLAIN KISSKISS LIP PRIMER 2

Nah, Guerlain KissKiss Liplift ini nggak cuma bisa bikin bibir terasa lembut dan lebih lembap, tapi juga  bikin bibir lebih plumpy dan kelihatan sehat, plus menjaga lipstik tetap stay di tempatnya. Primer memang selalu berhasil bikin makeup lebih tahan lama, baik eyeshadow primer maupun face primer. Ternyata lip primer juga! Saat makan dan minum, hanya sedikit sekali warna lipstik yang memudar.

120298-155-GUERLAIN-WEB-KissKiss_LipLift-G040262-3346470402621

Baca juga: 5 Lip Tint Awet yang Cocok untuk Lebaran

Produk ini punya warna beige yang natural dan bisa menetralkan warna bibir, teksturnya creamy dan mudah dipulaskan. Meskipun dipakai sebelum lipstik, tapi nggak bikin bibir terasa lebih berat. Lipstik yang diaplikasikan setelah Guerlain KissKiss Liplift ini warnanya juga jadi lebih intens dibandingkan tanpa primer. Baik lipstik yang satin, creamy, atau ultra-matte, bisa dipakai setelah lip primer ini tanpa mengubah teksturnya. Jadi, beda dengan lip balm. Karena lip balm itu sifatnya hanya melembapkan dan 'licin", kadang malah bikin lipstik nggak menempel kalau dipakai setelahnya, terutama lipstik satin atau creamy yang warnanya memang nggak terlalu pigmented.

Meskipun harganya $37 atau sekitar Rp 518.000 (bisa dipakai untuk beli 1 lipstik high-end atau beli 4 lipstik lokal!), tapi produk ini saya rekomendasikan untuk kamu. Terutama kalau kamu adalah seorang MUA yang ingin memuaskan klien dengan hasil karyamu, untuk kamu yang selalu senang tampil makeup dengan makeup flawless, yang punya warna bibir gelap, atau nggak bisa hidup tanpa lipstik.

Ada yang sudah coba juga? Jangan lupa share ya!

The post Review Lip Primer Mewah: Guerlain KissKiss Liplift appeared first on Female Daily.


Sunnies Face, Makeup Milenial ala Glossier dari Filipina!

$
0
0

sunnies

Intip brand makeup milenial asal Filipina yang lagi hits, Sunnies Face.

Siap-siap masuk wishlist!

Ngomongin soal makeup milenial dengan kemasan minimalis, tentu salah satu yang pertama muncul di kepala adalah Glossier. Brand asal Amerika Serikat dengan tagline "Skin First, Makeup Second" ini memang bisa dibilang memulai the minimalist makeup bandwagon. Nggak lama dari kemunculannya, jadi banyak indie makeup brands baru yang juga memiliki konsep serupa.

Di Indonesia pun juga sudah banyak ya beauty brand yang mengusung tema minimalis, tapi bagaimana dengan negara Asia Tenggara lainnya? Ternyata Filipina juga punya lho, yaitu Sunnies Face. Kamu sudah pernah dengar? Brand ini punya tagline "Beauty That Gets You" dan ingin menjawab keinginan para beauty enthusiasts terutama dalam hal decorative makeup. Uniknya, meski hanya dipasarkan eksklusif di Filipina, sudah ada beberapa A-List Celebrities yang mencoba dan mempromosikan produk-produk Sunnies Face.

Penasaran apa saja produknya? Siap-siap masukin wishlist kamu ya!

Baca juga: Tren Minimalis Pada Packaging Beauty Brand Indie

Fluffmatte

Produk Sunnies Face yang paling pertama hits karena dipakai beberapa A-List Celebrities, seperti Rosie Huntington-Whitely, Elsa Hosk, Olivia Wilde, Kate Bosworth, Kendall Jenner, sampai Priyanka Chopra. Dideskripsikan sebagai lipstik dengan hasil akhir modern matte dan formula super ringan, klaimnya setiap shade dari Fluffmatte akan terlihat flattering di berbagai skin tone. Kalau dari video-video review yang sudah saya tonton, pigmentasi dari lipstik ini sangat opaque dan finish-nya terlihat halus banget. Warna-warna bold sekalipun nggak terlihat patchy. 

rosie

Rosie Huntington-Whitely applying Fluffmatte in Hot Sauce

Dikemas dalam kemasan twist up bullet plastik dengan frosted look, Fluffmatte terlihat on trend banget dengan konsep minimalis yang saat ini lagi hits. Ada sembilan warna yang bisa dipilih, mulai dari nude sampai staple red. Harganya pun masih terbilang affordable, yaitu PHP 345 atau sekitar IDR 95000 saja.

sunnies face

Airblush

The latest launch from Sunnies Face ini belakangan sering banget muncul di Explore Instagram saya. Airblush juga lah yang akhirnya bikin saya tertarik untuk follow akun Instagram @sunniesface. I'm a sucker for cream blushes! Di website Sunnies Face, Airblush dideskripsikan sebagai "soft-focus sheer cheek tint with a silky matte finish". Dari  review yang sudah saya lihat, banyak yang bilang kalau cream blush ini formulanya smooth banget dan membuat area pipi yg diaplikasikan terlihat blurred seperti pakai silicone primer. Benar saja, saat saya baca ingredients list-nya, yang pertama ditulis adalah dimethicone yang memang sering sekali ditemukan dalam pore-filling primer. 

airblush

instagram.com/sunniesface

Airblush dikemas dalam compact sleek dengan warna monokrom vibrant yang sesuai dengan warna cream blush di dalamnya. Saya yakin banyak yang tertarik buat beli cream blush Sunnies Face ini hanya karena kemasannya yang cantik sih, haha. Ada enam warna wearable yang bisa kamu coba dan hampir semuanya memiliki undertone warm. Meski konsepnya berbeda dengan Glossier Cloud Paint yang lebih seperti gel, banyak yang merasa kalau vibe yang diberikan Airblush mirip dengan Cloud Paint. Well, I got to admit kalau video campaign-nya memang cukup mirip sih, tapi nggak bisa dibilang copycat juga. Nah, kabar baiknya kalau banyak yang ragu mencoba Cloud Paint karena harganya, Airblush ini hanya dibanderol PHP 445 atau sekitar IDR 122000.

blush

Sunnies Face Airblush 

Baca juga: 3 Warna Matte Stick Blush On Baru Rollover Reaction Haloblush

Lifebrow & Glow Boss

Selain Airblush, produk lainnya yang semakin membuat Sunnies Face mirip dengan Glossier adalah Lifebrow dan Glow Boss. Fans Glossier pasti banyak yang sudah setia sama Boy Brow kan? Nah, konsep Lifebrow ini juga kurang lebih sama, yaitu tinted brow gel untuk menunjang tampilan feathery brows yang effortless. Bedanya Sunnies Face juga melengkapi rangkaian Lifebrow dengan defining skinny brow pencil, buat yang ingin bentuk alisnya lebih precise. Kamu bisa mendapatkan Lifebrow Kit yang berisi brow pencil dan brow gel seharga PHP 595 atau IDR 163000. Sejauh ini baru ada dua pilihan warna, yaitu Ash Brown dan Warm Brown.

Terakhir ada Glowboss Multipurpose Shimmer Stick yang hadir dalam tiga warna untuk skin tone light, medium, dan deep. Lagi-lagi ketiga warna ini memiliki undertone warm. Pretty understandable ya untuk sebuah brand buatan Asia Tenggara. Menurut deskripsi di websitenya, Glowboss punya hasil akhir sheer-shimmery. Kemasannya yang berupa stick juga pas untuk dipakai on-the-go. Kalau kamu penasaran, Glowboss dibanderol seharga PHP 445 atau IDR 122000.

glowboss

Dari semua koleksi Sunnies Face tentunya saya paling penasaran sama Airblush! But it wouldn't hurt either to try one from each category. Di Filipina, Sunnies Face sudah punya delapan offline store dan juga bisa dibeli dari beberapa marketplace. Sayangnya, mereka masih belum melayani international shipping :(. Buat yang ingin coba, bisa cari jastip Filipina atau titip ke teman yang berlibur ke sana kali ya, hahaha.

Kalau kamu gimana? Naksir juga nggak sama Sunnies Face?

The post Sunnies Face, Makeup Milenial ala Glossier dari Filipina! appeared first on Female Daily.

Peluncuran Jaclyn Hill Cosmetics Gagal Total!

$
0
0

Jaclyn Hill Cosmetics

Baru pertama kali launching produk, Jaclyn Hill Cosmetics mengalami kegagalan besar! Wonder Why? Here's the story.  

Sebelum masuk ke pembahasan Jaclyn Hill Cosmetics, let me tell you a little bit about Jaclyn Hill.  Jaclyn Hill adalah salah satu beauty guru yang dikenal telah melakukan banyak collab dengan merk kosmetik terkenal. Dari kolaborasi highlighter BECCAxJaclyn Hill Champagne Pop yang memulai trend popping highlighter,  hingga MorphexJaclyn Hill Eyeshadow Pallette yang SOLD OUT hanya 2 jam setelah peluncuran menuai banyak pujian, and was a HUGE hit. Jadi nggak heran lagi kalo setiap kolaborasi Jaclyn Hill adalah hal yang ditunggu-tunggu.

Baca juga : Beauty Vlogger Buat Makeup, Sukses atau Fail

Pada bulan Mei 2019, Jaclyn mengumumkan launch produk pribadinya lewat video INTRODUCING JACLYN COSMETICS! di Youtube. Produk yang dikenalkan berupa series of nude lipsticks dengan packaging yang super duper luxurious rancangan Jaclyn sendiri! Dalam video tersebut dijelaskan bahwa it took her 5 WHOLE YEARS until it's perfect. Dikenal sebagai seorang perfeksionis, otomatis by the time launching produk pribadinya diumumkan, we all expected PERFECTION. Well, who doesn't?

Jaclyn Hill Cosmetics

Jaclyn Hill Cosmetics, her 5 years of effort ruined in just 1 week! 

Seminggu setelah produknya diluncurkan, Jaclyn Hill mengalami backlash besar-besaran. Banyak klaim yang menyatakan bahwa produk yang mereka terima cacat dengan lipstick penuh dengan bintik-bintik hitam, white fuzzies, bercak seperti jamur, serta banyak keluhan lainnya. Beberapa bahkan menolak menggunakan Jaclyn's Lipsticks for safety & hygiene reasons.  

Baca juga : Tata Krama Saat Mencoba Tester Makeup di Counter

Trying to ease out the storm, Jaclyn sekali lagi membuat video konfirmasi di Youtube berjudul, My Lipsticks. Here are some of the accusations, and her explanations:

Jaclyn Hill CosmeticsExpired

Salah satu tuduhan terhadap produk Jaclyn Hill adalah bahwa produknya sudah expired.  Namun dalam video tersebut, Jaclyn menjelaskan mustahil produk mereka expired karena mass production Jaclyn Hill Cosmetics dilakukan pada bulan yang sama dengan bulan launching produk.  This is quite hard to believe for A LOT of people, karena cukup mustahil ya memproduksi lipstick dalam jumlah yang massive hanya dalam waktu sebulan.  So, ga sedikit yang bilang kalo it's all a LIE.

Mouldy

Beberapa produk Jaclyn menunjukkan adanya titik-titik gelembung hitam pada permukaan lipstik, sehingga terlihat seperti berjamur. Jaclyn secara tegas mengatakan mustahil produknya berjamur karena produk Jaclyn Cosmetics tidak berbahaya, tidak terkontaminasi, dan sangat aman untuk digunakan. "My lipsticks are not mouldy. They are not hazardous, contaminated, or unsafe in any way shape or form. Every single ingredient in my lipstick is new and is FDA approved.", ujarnya.  Dirinya mengatakan bahwa titik-titik hitam tersebut merupakan gelembung oksigen yang naik ke permukaan lipstick ketika proses pendinginan lipstick dilakukan, so it's 100% safe ( umm.. really?)

Grittiness

Jaclyn mengatakan bahwa beberapa lipstick terlihat gritty atau tidak mulus karena adanya kesalahan dalam proses pengadukan ingredients lipstick.  Tidak semua bahan teraduk dengan baik sehingga masih terdapat gumpalan-gumpalan pada permukaan lipstick, namun semua bahan masih aman digunakan. Hal ini tentunya berpengaruh terhadap pengaplikasian lipstick, membuatnya menggumpal ketika diaplikasikan ke bibir.

White Fuzzies/Black Hair 

Sepertinya ini yang paling banyak dikeluhkan banyak orang.  Banyak yang menemukan partikel rambut-rambut putih maupun hitam pada permukaan lipstick. Yes, ew! Ketika diprotes, Jaclyn menyatakan bahwa partikel tersebut berasal dari sarung tangan berwarna putih yang digunakan oleh para pekerja laboratorium yang secara tidak sengaja menempel ke permukaan lipstick. "The second we know this, we changed into different gloves", katanya. (a bit too late, don't you think?) Still, she didn't explain about the black hair though...

So here are the 4 main problems yang terjadi dengan Jaclyn Cosmetics, making it a huge flop!  Though it's safe, the product flaws are still unacceptable. Each lipstick cost $18 per tube, sekitar Rp 270rb. It's not that cheap, no wonder people are angry! 

 Jaclyn sepenuhnya bertanggung jawab kegagalan produknya.  Dirinya berjanji akan melakukan refund, bahkan berjanji memberikan produk baru sebagaimana mestinya, trying to prove that her lipsticks are really worth it. Dari gaya bicaranya sih, it seems like she's trying to fix things up no matter how much it'll cost her. 

Gimana menurut kalian? Kira-kira Jaclyn Hill bisa gak yah bangkit dari kegagalannya?

The post Peluncuran Jaclyn Hill Cosmetics Gagal Total! appeared first on Female Daily.

Lipstik Jaclyn Hill Akan Diuji di Laboratorium?

$
0
0

Screen Shot 2019-06-20 at 19.19.16

Pasti masih penasaran kan sama info terbaru seputar drama lipstik Jaclyn Hill? Kabarnya, biochemist ini akan mengujinya di laboratorium!

Saya yakin kamu sudah dengar kan tentang drama peluncuran lipstik Jaclyn Hill yang gagal total? Kalau belum, TL;DR nya kira-kira begini: setelah bertahun-tahun kasih kode bahwa ia akan merilis her own cosmetic brand, akhirnya Jaclyn Hill meluncurkan Jaclyn Cosmetics yang diawali dengan serangkaian lipstik. Sayangnya, banyak banget yang kecewa karena kualitas lipstiknya seperti nggak layak lolos quality control. Ada yang teksturnya berlubang, ada yang menemukan rambut-rambut halus, sampai yang menemukan serpihan plastik pun juga ada! Jaclyn memang sudah membuat video klarifikasi, she even claimed that her lipsticks are perfectly safe to use, namun beauty enthusiasts masih belum puas dengan solusi berupa refund & exchange saja. Dapat dimengerti sih, karena Jaclyn mengaku menghabiskan waktu bertahun-tahun to make her products perfect. Tapi buktinya malah berkata lain.

Baca juga: Tips Menyimpan dan Merawat Koleksi Makeup

Screen Shot 2019-06-20 at 19.12.16

Baru-baru ini ada video first impression lipstik Jaclyn Hill yang menarik dari Kenna Whitnell. Bukan seorang Youtuber biasa, Kenna Whitnell merupakan seorang biochemist, cosmetic formulater, dan quality assurance manager asal Kanada. So she knows her way around when it comes to producing a lipstick. Bukan cuma throwing shades, video ini justru mengedukasi kita tentang apa yang terjadi di balik pembuatan produk makeup. Kenna memberikan ingredient breakdown, membahas tahapan menguji produk makeup sebelum diluncurkan, serta tanda-tanda adanya potensi kontaminasi mikroba. Buat yang belum nonton, saya sudah merangkum beberapa poin penting dari video Kenna:

  1. Lipstik dari brand yang sama dengan shade berbeda nggak semestinya memiliki batch code yang sama. Alasannya adalah agar saat terjadi masalah (seperti yang terjadi pada Jaclyn), perusahaan dapat dengan mudah menarik produk dengan batch code tertentu dari pasaran.
  2. Nggak ada laboratorium di USA yang menggunakan white cotton gloves saat proses produksi. Yang dipakai adalah medical rubber gloves atau latex gloves. Ini disebabkan oleh sifat katun yang sangat mudah terkontaminasi mikroba dan memiliki pori-pori. It's a health hazard.
  3. Wadah tempat mencampur bahan dasar makeup nggak mungkin dibersihkan dengan handuk. Kenna menjelaskan bahwa mixing vat perlu disteril dengan air mendidih yang dilanjutkan dengan ethanol 100% untuk menjamin kebersihannya. Kain seperti handuk sangat nggak mungkin digunakan dalam proses produksi.

Baca juga: Kenapa Beauty Guru Tidak Pakai Makeup Saat Apology Video?

Video ini merupakan part 1 dari rangkaian "Jaclyn Cosmetics Lipsticks First Impressions Biochemist Perspective". Selanjutnya, Kenna akan membawa lipstik ke laboratorium untuk diuji dan mencari tahu apa saja yang sebenarnya terjadi.

Well, we shall wait and see...

The post Lipstik Jaclyn Hill Akan Diuji di Laboratorium? appeared first on Female Daily.

Swatch 10 Warna Best Seller Bourjois Rouge Edition Velvet

$
0
0

FD Youtube Thumbnail (10 Warna Best Seller Bourjois Rouge Velvet)

Mau tahu swatch 10 warna best seller Bourjois Rouge Edition Velvet di tiga warna kulit berbeda?

Masih mencari liquid lipstick yang pigmented, tapi nggak bikin bibir terasa kering? Bourjois Rouge Edition Velvet ini salah satunya. Meski bukan produk baru, liquid lipstick ini banyak banget yang suka karena terasa nyaman saat dipakai. Nah, FD Swatch Sister kembali lagi untuk kasih swatch dari 10 warna best seller dari Bourjois Rouge Edition Velvet di tiga warna kulit berbeda!

The post Swatch 10 Warna Best Seller Bourjois Rouge Edition Velvet appeared first on Female Daily.

Sebentar Lagi Tayang, Ini Dia Koleksi Makeup The Lion King!

$
0
0

lion-king-makeup-cover-image-1-990x500

Sir John, makeup artist sekaligus teman baik Beyoncé, meluncurkan koleksi makeup terbarunya : The Lion King Collection. 

Bagi kamu yang fans berat semua film Disney Classics, pasti udah tau dong, film 'The Lion King' versi terbaru bakal tayang bioskop. Yay! (I am die-hard Lion King Fan).  Tayang mulai 19 Juli 2019, film ini menampilkan banyak brand-new cast seperti Donald Glover, Seth Rogan, John Oliver, dan (wait for it) Beyoncé!  Bukan cuma itu, koleksi makeup versi The Lion King juga bakalan meluncur lho.

The Lion King Makeup merupakan kolaborasi dari antara Disney, Luminess, dan Sir John (makeup artist + sahabat Beyoncé). Makeup yang diluncurkan terdiri atas eyeshadow pallete, face pallette, 4 jenis lipstick yang semuanya serba earthy-coloredIni dia rangkaian koleksi makeup-nya:

1. Can't Wait to Be Queen Eyeshadow Pallette 

CantWaittobeQueenEyeshadowPalette-Inside-24f0350d22e14413beb42e5cf73a897b-1I believe nama eyeshadow pallette ini terinspirasi dari all time favourite soundtrack-nya The Lion King : 'Just Can't Wait to Be King' yang dinyanyikan oleh karakter utama Simba.  Can't Wait to Be Queen Pallette terdiri atas 12 warna warm-tone dari emas, bronze, biru, hijau, bahkan plum dengan finish yang matte maupun shimmer. Semua shade yang ada are named after karakter-karakter dalam film The Lion King sendiri, seperti Mufasa, Zazu, Sire, King, Pride Rock, African Clay, Simba, Wisdom, dan nama-nama karakter lainnya.  Gemes banget!

2. Kingdom Scuplting Pallette 

Kingdom-Sculpting-Palette (1)Kingdom-Sculpting-Palette

Nggak cuma eyeshadow pallette, The Lion King Makeup Collection juga punya scuplting pallette nya sendiri lho.  Nah, scupting pallette ini terdiri atas 6 warna cool-tone.  Namanya sculpting pallette, jadi fungsinya udah pasti untuk memperjelas dimensi wajah dengan melakukan contour di tulang rahang, pelipis, serta di bawah tulang pipi.  Salah satu kelebihan sculpting pallette ini menurut saya adalah variasi warnanya yang lengkap, dari warna yang terang hingga gelap. Packaging nya yang ala The Lion King banget juga a big plus! 

 3. Be Brave Cream Lipsticks

Untitled-1

Produk selanjutnya adalah (of course) lipsticks called Be Brave.   Terdiri atas 2 shade, yang satu dengan shade nude brown called Lion's Mane dengan kandungan cocoa, shea butter, marula oil, dan hydrolized silk. Sedangkan satu lagi berwarna orange-red, called Pounce.  Klaim yang dibuat untuk kedua lipstick ini adalah smudge-proof serta long-wearing.

4. Be Prepared Liquid Lipsticksbeprepared

Lagi-lagi terinspirasi dari salah satu soundtrack The Lion King yang dinyanyikan oleh si tokoh antagonis Scar yang berjudul 'Be Prepared'. Kalian para pecinta liquid lipstick akan senang kalau denger ada 2 shade liquid lipstick yang berbeda dalam koleksi ini.  Shade pertama bernama Trouble, warna brick-brown ala taun 90an banget, tapi tetep on-trend! Warna kedua bernama Romantic Atmosphere, warnanya lebih dark, rosy red.  Keduanya memiliki finish look yang matte.  Selain itu, liquid lipstick dari The Lion King Collection mengandung essence dari bunga matahari agar lebih formulanya lebih silky.

5. Circle of Life Highlighter

CircleofLlifeHighlighter-4862622babdb4d55bafe290dc55e6fe9

Good news, there's also highlighter in the collection! Namanya Circle of Life Highlighter --Highlighter Lingkaran Kehidupan kalo diartiin. 'Wah' banget namanya untuk sebuah highlighter. Warna dari highlighter ini shimmery, golden bronze, didesain secara khusus supaya cocok dipakai di skintone manapun.  Kalian bisa mengaplikasikan highlighter ini dengan menggunakan jari tangan, dengan brush, spons, or any way you like! 

6. Legacy Tinted Lip Balm

LKCLLBND_prod_altimg_1-cd72a069b8e846aa8cbb1bbcb39af673

 

Last but not least, The Legacy Tinted Lip Balm.  Seperti namanya ini adalah tinted lip balm yang melindungi supaya bibir tidak kering dengan warna glossy, sheer brown rosy tint.  And again, all The Lion King fans would love the packaging!

Sayang sekali, koleksi The Lion King Makeup tidak dirilis di Indonesia, namun sudah bisa dibeli di Ulta.com dan disney.com sejak tanggal 16 Juni 2019.  The Lion King Makeup sudah bisa dibeli melalui offline stores Ulta tanggal 1 Juli nanti. The Lion King Makeup adalah seri limited edition, jadi siap-siap jastip bagi yang mau!

Nah, gimana menurut kalian? Kalian tertarik nggak beli koleksi makeup The Lion King? Share di komen ya!

The post Sebentar Lagi Tayang, Ini Dia Koleksi Makeup The Lion King! appeared first on Female Daily.

Review dan Swatch Lengkap Beautitarian Velour Lip

$
0
0

Beautitarian Velour Lip-2

Say hallo, to new local brand, Beautitarian! Brand lokal baru ini menghadirkan lima pilihan liquid lipstik yang multi fungsi dengan dua hasil akhir yang berbeda. Sebelum kita bahas produk, kenalan dulu yuk sama brand baru ini?

Pertama namanya dulu ya, saya tertarik banget ingin tahu arti di balik nama Beautitarian. Ternyata nama brand ini berasal dari dua kata berbeda, yaitu Beauty dan suffix-arian, yang keduanya memiliki arti One that believes in beauty. Beautitarian hadir sebagai brand lokal yang ingin menginspirasi komunitas beauty agar lebih percaya diri dan self love. Didirikan sejak tahun 2017, brand ini memposisikan dirinya sebagai brand kecantikan yang halal, vegan dan cruelty free! Jadi buat kalian yang against animal testing, wajib mencoba produk milik Beautitarian.

Beautitarian Velour Lip-5

Nah, sebagai produk pertama yang dirilis oleh brand ini adalah liquid lipstick, yang hadir dalam dua hasil akhir berbeda, yaitu Velour Lip (matte lipstick) dan Metalic Lip Cream. Karena sekarang tren multi fungsi produk itu semakin naik, Beautitarian pun menghadirkan liquid lipstick yang bisa dipakai sebagai blush dan juga eyeshadow. Penasaran dengan warna-warna liquid lipstick dari Beautitarian? Berikut swatch lengkapnya:

Review dan Swatch Lengkap Beautitarian Velour Lip

L-R:
Nude Aptitude, Somepink Special, Berry Pixidust, Reddy to Go, Sugar Plum Fairy

Dari segi kemasan, saya cukup suka dengan brand yang satu ini karena simpel, sleek dan juga kecil sehingga mudah untuk di selipkan di dalam makeup pouch. Saya juga suka dengan aplikatornya yang size-nya nggak terlalu besar dan kecil, sehingga memudahkan untuk mengaplikasikan lipstik ini secara persisi.

Beautitarian Velour Lip

Beautitarian Velour Lip - Nude Aptitude

Formula liquid lipstick ini beda deh dari liquid lipstick multi fungsi lainnya. Biasanya kan liquid lipstick multi fungsi itu memiliki tekstur creamy atau mousy supaya mudah untuk dibaurkan. Nah, Beautitarian Velour Lip ini memiliki tekstur yang ringan dan cukup cair, tapi uniknya tetap mudah untuk diaplikasikan sebagai blush atau eyeshadow. Karena teksturnya yang cair tadi, velour lip ini terasa sangat nyaman di bibir dan ringan banget! Nggak ada sensasi bibir terasa kering atau ketarik, ketika lipstik ini set di bibir.

Itu untuk review lipstik matte-nya, sekarang waktunya untuk review metallic lip cream-nya. Nah, ini juga sih yang unik menurut saya, so far ini adalah lipstick metalik dengan tekstur paling nyaman dan ringan dipakai. Shimmer di dalam lipstick ini pun nggak terlalu heboh, sehingga tetap terlihat natural saat dipakai. Di bawah ini saya menggunakan metallic lip warna Sugar Plum Fiary, masih terlihat cukup natural tapi tetap memberikan efek shine atau sedikit basah kan?

Pigmentasi warna dari kelima warna lipstick ini juga nggak main-main, sekali pulas saja warnanya sudah kelihatan banget dan nggak patchy sama sekali, really great formula!

Beautitarian Velour Lip-2
Beautitarian Metalic Lip - Sugar Plum Fiary

Rangkaian lipstick dari Beautitarian ini bisa kamu beli di Rp99.000 untuk velour lip dan Metalip Rp108.000! Tapi, saran saya mending tunggu sampai Jakarta X Beauty 2019 saja! Karena Beautitarian akan hadir di Jakarta X Beauty 2019, lokasi di Beauty Hall, lantai 8, Senayan City!

The post Review dan Swatch Lengkap Beautitarian Velour Lip appeared first on Female Daily.

Trik Tampil Lebih Pede dengan Lipstik Orange

$
0
0

orange lipstick - lipstik oranye

Yeay, summer is here! Hmm.. lebih tepatnya, it's always summer here, in Indonesia. Lalu kenapa nggak pede pakai lipstik warna terang seperti orange? 

Lipstik warna terang identik dengan kesan bold. Tapi nggak ada salahnya lho tampil look yang bold sesekali, sehingga kamu nggak terlihat membosankan dengan warna lipstik yang itu-itu saja: nude, pinkish nude, mauvey nude, peachy nude. Uh, everyday is a nude day.

Apalagi, di tengah cuaca yang sangat terik seperti sekarang, di bulan Juli, lipstik vibrant terasa semakin "sah" dipakai. Merah, fuchsia, magenta, neon pink, orange, semua patut kamu coba. Kali ini saya mau sedikit kasih tips tentang lipstik orange, yang nyatanya sangat bisa dipakai oleh semua warna kulit, apalagi dengan undertone hangat seperti kulit perempuan Indonesia.

1. Persiapkan Bibirmu

KATE BOSWORTH - 642

 

Kalau memutuskan pakai lipstik orange atau warna terang lainnya, kamu harus mempersiapkan bibir lebih baik daripada biasanya. Karena, saat kamu pakai lipstik warna natural, "kesalahan" nggak akan terlalu kelihatan. Lipstik orange akan membuatmu jadi pusat perhatian, jadi pastikan pengaplikasiannya terlihat rapi dan bibir nggak boleh kering atau pecah-pecah.

Rutin pakai lip balm atau lip sleeping mask sebelum tidur akan sangat membantu bibir jadi supple dan halus. Scrub bibir saat mandi, lalu gunakan lip balm atau lip primer sebelum mengaplikasikan lipstik orange. Sebaiknya, gunakan kuas bibir saat mengaplikasikannya, supaya hasilnya lebih rapi.

2. Pilih Sesuai Skin Tone

EMILY RATAJKOWSKI - 642

Sama seperti warna lipstik lainnya, lipstik orange juga punya banyak varian, shade, dan beragam undertone. Kalau warna kulitmu terang atau sangat pucat, pilih lipstik orange dengan pink undertone. Kalau kamu punya warna kulit medium atau kuning kecoklatan, kamu bisa pilih true orange yang bright dan punya undertone kuning. Sementara kamu yang kulitnya sawo matang atau gelap lebih beruntung karena kamu bisa cocok dengan apa saja, mulai dari undertone pink, kuning, oranye yang kemerahan, atau bahkan muted orange seperti yang dipakai Emily Ratajkowski.

3. Makeup Mata Natural

OLIVIA MUNN - 642

Karena lipstik orange sudah merebut perhatian, kamu harus biarkan mata tampil simpel. Untuk mata, pilih eyeshadow beige atau cokelat, kemudian aplikasikan eyeliner tipis-tipis (tightlining), lalu pakai maskara. Tanpa eyeshadow dan eyeliner juga bagus lho! Biarkan matamu lebih polos dan cukup bubuhkan maskara.

Tapi, kalau kamu mau tampil lebih ekstra, misalnya untuk ke pesta malam hari atau ke festival musik, kamu bisa aplikasikan smoky eye dengan eyeshadow warna hitam atau warna terracotta.

4. Blush Warna Peach

Saat pakai lipstik orange, blush warna peach lebih cocok kamu kenakan dibandingkan pink atau agak mauve, supaya wajahmu nggak terlalu banyak warna. Kalau kamu nggak punya blush bernuansa peach, coba bubuhkan lipstik orange-mu itu di pipi dan baurkan sebagai blush.

5. Great Skin is Always In

Saya pribadi lebih suka kalau lipstik orange ditampilkan simpel dan jadi lebih menonjol dibanding makeup lainnya, makanya bagi saya foundation yang full coverage nggak perlu dipakai. Cukup pakai tinted moisturizer, atau cushion, atau foundation yang sheer, biar kulit wajah lebih terlihat natural. Yang penting, selalu pakai serum dan pelembap sebelum makeup jadi kulit terlihat plumpy dan nggak dehidrasi.

Ingin tampil lebih minimalis? Skip saja blush kamu, lalu cukup bubuhkan sedikt highlighter di tulang pipi biar complexion tetap terlihat segar.

 

Berikut ini beberapa pilihan lipstik orange yang bisa kamu coba:

1. Anastasia Beverly Hills Liquid Lipstick in Spicy

ANASTASIA LIQUD LIPSTICK IN SPICY

 

MAC LIPSTICK IN LADY DANGER - 642

 

 

3. Estee Lauder Pure Color Envy Matte in Furious

ESTEE LAUDER PURE COLOR ENVY MATTE IN FURIOUS

4. Lancome Matte Shaker in Magic Orange

LANCOME MATTE SHAKER IN MAGIC ORANGE

5. Maybelline in Electric Orange

MAYBELLINE IN ELECTTIC ORANGE

6. Chanel Rouge Coco in Shipshape

CHANEL ROUGE COCO IN SHIPSHAPE

7. Revlon Colourburst Balmstain in Rendezvous

REVLON COLORBURST BALM STAIN IN RENDEZVOUS

Gimana? Sudah lebih pede buat coba lipstik orange? Yuk, pakai saat weekend besok!

 

The post Trik Tampil Lebih Pede dengan Lipstik Orange appeared first on Female Daily.


Yuk, Kenali Mikroplastik Pada Produk Kecantikan!

$
0
0

Mikroplastik Skincare Female Daily

Sejak tahun 2013 UNEP telah memulai kampanye melawan penggunaan microbeads dan pada tahun 2015 United States melalui Presiden Obama melarang penggunaannya yang mejadi ancaman untuk lingkungan dan biota laut. Negara lainnya, United Kingdom pada tahun 2016 juga ikut melarang penggunaan bahan plastik ini. Yuk, kita bahas tentang penggunaan mikroplastik dan mengapa jadi topik hangat yang perlu kita pahami?

Pada artikel ini saya ingin sharing awareness tentang mikroplastik agar lebih mindful dalam memilih produk kecantikan yang mengandung partikel tersebut. Tujuannya apa? Agar penggunaan produk kecantikan tidak melulu disalahartikan sebagai kegiatan yang nampak semu aka “surface semata” yang hanya terlihat dari luar, tapi punya nilai yang bermanfaat untuk lingkungan dan masa depan anak cucu kita.

Mikroplastik Skincare Female Daily

Apa itu Mikroplastik?

Mikroplastik adalah partikel plastik yang berukuran kurang dari 0.2 inci atau 5mm yang berasal dari pabrikan buatan manusia dengan ukuran mikro atau pecahan dari plastik yang tadinya solid dan berukuran besar seperti botol plastik, plastik belanja, dan botol deterjen. Contoh mikroplastik pada produk skincare yaitu butiran kecil (microbeads) pada produk pembersih wajah, face scrub, odol. Namun, selain dalam bentuk microbeads juga ada yang digunakan untuk tekstur pada produk lotion, shampoo, dan personal care lainnya. Bahkan, mikroplastik pada makeup juga sering ditemui pada partikel shimmering lipstickblurring primer, dan glittery eyeshadow .

Mikroplastik Skincare Female Daily

Plastik merupakan komponen yang nggak mahal harganya, dan telah digunakan untuk membantu aspek-aspek kehidupan manusia namun berdampak buruk untuk lingkungan dan biota laut. Sudah tahu kan, kalau plastik nggak bisa terurai secara alami lewat mikroba dan memakan waktu sampai ratusan tahun, yep 500 - 1000 tahun. Apabila terurai menjadi mikroplastik dan menumpuk di bawah laut hasilnya dapat merusak ekosistem terumbu karang, mencemari lautan bahkan bisa termakan oleh ikan. Unfortunately, ikan merupakan elemen dalam rantai makanan manusia, so basically we eat microplastic. Oops! 

Mikroplastik Skincare Female Daily

Mikroplastik Ingredients

Berikut ini list mikroplastik yang sering dijumpai sebagai komponen tambahan pada produk kecantikan yang digunakan sebagai viscocity control atau pembentuk tekstur, blurring effect, dan lain sebagainya:

Polyethylene(PE) – sering juga dijumpai di label kemasan Polyethylene Glycol (PEG), Polypropylene(PP) – Polypropylene Glycol (PPG),  Polymethyl methacrylate(PMMA), Nylon (PA), Polyurethane, Acrylates Copolymer.

Nah, nggak terbatas pada komponen ini saja lho kalau dipelajari sebenarnya lebih dari 500 ingredients mikroplastik yang bisa saja terdapat pada produk kecantikan di meja rias kita. Data ini dilansir dari Beat The Microbead yaitu organisasi yang disponsori oleh United Nations Environment Programme (UNEP) bekerjasama dengan NGO di seluruh dunia untuk meneliti sample penemuan mikroplastik.

Mikroplastik Skincare Female Daily

Ternyata Skincare Saya Mengandung Mikroplastik

Kalau keadaannya seperti ini harus bagaimana? Jawabannya kembali ke diri sendiri. Nggak ada paksaan untuk tiba-tiba membuang produk yang dibeli dari hasil kerja keras (bahkan ada yang sampai harus nabung dulu!). Namun, awareness ini penting nggak hanya untuk beauty enthusiast, tapi juga millenials company yang kaya akan gagasan baru dan dapat membawa manfaat untuk skala besar perkembangan industri kecantikan di Indonesia agar berkontribusi lebih lagi kepada lingkungan.

Jujur, topik ini cukup kompleks karena berbagai studinya juga masih berlangsung sampai saat ini. Dibutuhkan waktu untuk jadi 100% applicable dalam kehidupan sehari-hari tapi saya terpanggil untuk memulai dengan langkah kecil, dengan cara menyebarkan awareness dengan menulis  artikel ini dan menerapkan eco-friendly beauty di produk kecantikan yang saya gunakan.

How about you?

The post Yuk, Kenali Mikroplastik Pada Produk Kecantikan! appeared first on Female Daily.

Jika Makeup Pouch Hilang, Produk Apa Yang Akan Dibeli?

$
0
0

MAKEUP POUCH HILANG

Ini dia tiga produk makeup yang akan dibeli pertama kali oleh partisipan survey jika makeup pouch hilang! Kalau kamu sendiri, jenis produk apa yang akan kamu beli kalau koleksi makeup kamu hilang semua?

MAKEUP POUCH HILANG

 

Pernahkah kamu mengalami masalah seperti Andien, Associate Editor Female Daily, yang makeup pouch-nya hilang saat berlibur ke Korea? Nightmare, kan? Terus, apa dong yang harus dibeli pertama kali untuk mengganti segitu banyak makeup yang kamu punya?

Terinspirasi dari beauty video yang berjudul 10 Makeup Products I’d Buy First (If All My Makeup Disappeared) dari Jessica JamBeauty 89 di platform YouTube, saya kemudian iseng melempar sebuah survey ke media sosial Twitter. Memang inti dari videonya berbeda, sih. Kalau Jessica lebih menjabarkan produk dan merk apa saja, sedangkan saya lebih fokus ke kategori produknya saja.

Saya menanyakan kepada para partisipan survey tersebut, “Kalau Makeup Pouch Hilang, Produk Apa Yang Akan Kamu Beli Pertama Kali?”, dan inilah hasil dari survey iseng saya dari 93 partisipan. 

Lipstik 63.4%

Dengan hasil yang signifikan, lipstik ternyata menjadi jawara saya di survey saya ini. Sebanyak 59 partisipan memilih akan langsung membeli lipstik kalau makeup pouch mereka hilang. Berikut alasan mereka kenapa lipstik adalah produk yang akan mereka beli pertama kali.

“Karena kalau nggak pakai lipstik mukanya pucat banget, keliatan kayak orang belum mandi, kayak orang sakit juga. Pokoknya kalo nggak pake lipstik keliatan nggak fresh.”

Saya setuju, sih. Saya sendiri akan memilih lipstik sebagai produk pertama yang saya beli jika makeup saya hilang semua. Saya benar-benar tidak bisa hidup tanpa lipstik, dan begitu sehari saja tidak pakai lipstik, semua orang (literally, semua orang) di departemen saya akan langsung bertanya, “Lho?! Kamu sakit?! Kok pucat???”

“Karena kalau menurutku aku nggak make up muka nggak apa-apa, yang penting aku pakai lipstik, kalau nggak pakai, langsung kelihatan jelek banget dan kayak orang sakit.”

Ternyata, lipstik adalah kunci dari hidupnya tampilan wajah, ya. Kecuali jika bibirmu warnanya sudah merah muda dari sananya, mungkin nggak akan dikira sakit kalau tidak pakai lipstik.

Bedak 8.6%

Melihat alasan-alasan yang ditulis di survey saya, sepertinya partisipan yang memilih bedak adalah para pemilik wajah dengan tipe kombinasi-berminyak, ya. Karena bedak memang memegang peranan penting supaya wajah nggak terlihat lusuh akibat minyak-minyak di wajah.

“Karena mukaku berminyak, jadi butuh bedak.”

Sebagai pemilik kulit kombinasi ke arah berminyak, saya mengerti kenapa team bedak ini nggak bisa pergi kalau nggak pakai bedak. Sehingga, kalau koleksi makeup hilang, bedak adalah produk yang pasti langsung dibeli pertama kali.

“Kalau muka udah dekil habis cuci muka terus pakai bedak, sudah kelihatan segar.”

Bedak memang memiliki power untuk membuat wajah terlihat lebih matte, dan nggak lusuh. Walaupun dipakai tanpa foundation, bedak sudah bisa membantu membuat wajah kamu lebih terlihat ‘awake’. Apalagi sekarang banyak bedak yang juga mengandung foundation, sehingga sudah cukup untuk menjadi the only complexion you have.

Pensil Alis 6.5%

Saya sudah duga bahwa pensil alis akan menjadi salah satu yang unggul dari survey ini. Karena, saya juga punya teman-teman yang tidak bisa hidup tanpa pensil alis. 

“Karena alisku botak Kak.”

Lucu banget membaca reaksi salah satu partisipan saat ditanya kenapa pensil alis menjadi produk kecantikan yang pertama kali dibeli kalau koleksi makeupnya hilang semua.

Rasanya, kalau nggak pakai alis, nggak afdol, gitu. Teman-teman yang memiliki alis minimalis pasti mengerti betapa sulitnya jika harus pergi keluar tanpa alis. 

“Karena alis bingkai dari muka, dan alisku itu tipis jadi perlu digambar pakai pensil alis.”

Setuju banget dengan pendapat bahwa alis adalah bingkai dari muka. Tebal tipisnya alis, dan juga bentuknya bisa memengaruhi raut seseorang, lho. Misalnya, kalau bentuk alisnya terlalu menukik, dan terlalu tebal, mungkin wajahnya terlihat lebih tegas dibanding yang alisnya berbentuk lurus dan digambar tipis-tipis. Jadi, kalau nggak bisa ‘hidup’ tanpa pensil alis, saya mengerti banget.

 

Nah, itu dia tiga jenis produk yang akan dibeli teman-teman di Twitter jika koleksi makeupnya hilang semua. Kalau kamu sendiri, jenis produk apa yang akan kamu beli kalau koleksi makeup kamu hilang semua? Share yuk di kolom komentar bawah!

 

The post Jika Makeup Pouch Hilang, Produk Apa Yang Akan Dibeli? appeared first on Female Daily.

Kamasean X The Bath Box Shake Lip Pigment | Lipstick Monday

$
0
0

Kamasean X The Bath Box Shake Lip Pigment-4

Sebagai kolaborasi pertamanya, The Bath Box mengajak Kamasean Matthew untuk launching empat warna Shake Lip Pigment. Penasaran dengan warnanya? Berikut review dan swatch lengkapnya. 

The Bath Box memang terkenal dengan rangkaian body care, seperti sabun mandi, body lotion, face mask dan scrub. Namun setelah re-branding tahun lalu, The Bath Box pelan-pelan mulai mengeluarkan produk skincare untuk wajah dan juga kosmetik. Produk kosmetik yang pertama kali dirilis oleh TBB adalah lid pigment, eyeshadow cream yang memiliki partikel glitter di dalamnya, kemudian TBB juga merilis Shake Lip Pigment, rangkaian liquid lipstick matte.

Kamasean X The Bath Box Shake Lip Pigment-4

Baca juga: Review Serum Terbaru dari The Bath Box

Pada bulan Juli ini,tepatnya 14 Juli 2019 kemarin, TBB baru saja merilis empat warna Shake Lip Pigment dengan kolaborasi bersama penyanyi, Kamasean Matthew. Pada kolaborasi ini, TBB juga mengenalkan formula terbaru Sheke Lip Pigment yang lebih nyaman dipakai dan warna-warna yang lebih natural.

 Kamasean X The Bath Box Shake Lip Pigment

Baca juga: The Bath Box Versi Baru Setelah BPOM

JU-NE, warna rose pink yang cukup light sehingga cocok dipakai untuk semnua skintone.

KYM, warna nude cokelat dengan sedikit sentuhan warna coral, lebih cocok dipakai di skintone yang light-medium.

Kymazing, warna deep mauve condong warna berry, cocok dipakai untuk semnua skintone.

306, warna merah terang dengan blue undertone.

Kamasean X The Bath Box Shake Lip Pigment-5

Im wearing JU-NE

Formula

Dari segi formula, TBB Shake Lip Pigment ini sangat cair, sehingga terasa sangat ringan, nggak kerasa seperti sedang dilapisi sesuatu dan tentunya nggak terasa lengket saat bibir dikatupkan. Dari segi pigmentasinya, TBB Shake Lip Pigment ini pigmented banget kok, sekali pulas warnanya keluar banget dan nggak patchy. Liptik ini juga awet dipakai, kemarin saya coba pakai makan roti dan croissant, warna lipstik ini nggak pudar atau pun hilang.

Kamasean X The Bath Box Shake Lip Pigment-3

Overall
Dari segi pilihan warna sih menurut saya sudah bagus banget, karena warnanya condong ke natural dan bisa di mix and match satu sama lain. Kalau untuk harga menurut saya standar harga lipstik lokal, yaitu Rp110.000. Satu hal yang kurang saya suka dari lipstik ini adalah leher tube lipstik ini yang terlalu panjang dan kurang rapat, sehingga kalau terlalu sering dipakai, lama-lama tube lipstik ini akan berantakan. But other than that, lipstik ini bagus kok.

Lipstik The Bath Box Shake Lip Pigment ini sudah bisa langsung dibeli di website The Bath Box!

The post Kamasean X The Bath Box Shake Lip Pigment | Lipstick Monday appeared first on Female Daily.

Tutorial Makeup Simpel untuk Liburan Tanpa Ribet!

$
0
0

max factor holiday feat

Pertengahan tahun adalah saatnya refresh tubuh dan pikiran dengan mengambil liburan! Woohoo!

Mau ke kota besar, pantai, atau pegunungan, rencana untuk habiskan waktu di museum dan art gallery, atau fokus utama hanya tidur-tiduran di pinggir kolam renang, boleh-boleh saja. Yang nggak boleh, menurut saya adalah makeup yang bikin tambah ribet! Liburan kan inginnya santai-santai. Jadi, nggak lucu kalau malah terlambat atau nggak menikmati waktu gara-gara makeup sendiri. Nah, di bawah ini ada tutorial makeup simpel untuk liburan tanpa ribet yang bisa dicontoh.

Complexion harus ringan

ROLLOVER REACTION CUSHION COMPACT TINTED MOISTURIZER

Pergi liburan nggak selalu harus liburan makeup, kok. Walau saya pribadi meminimalisir sekali penggunaan base makeup karena inginnya kulit bernapas dan “berlibur” juga, tapi saya tetap bawa dasar makeup untuk jaga-jaga misalnya untuk pergi dinner ke restoran yang agak fancy, atau mau visit suatu monumen atau tempat khusus yang rasanya nggak maksimal kalau nggak foto di situ untuk konten Instagram.

Base makeup yang saya bawa biasanya berjenis tinted moisturizer. Coba Rollover Reaction Cushion Compact Tinted Moisturizer yang medium coverage dan buildable, deh. Tinted moisturizer bikin kulit jadi terlihat lebih sehat dan segar dan ringan. Jadi kulit tetap bisa bernapas dengan baik. Coba aplikasikan pakai sponge lembap biar efeknya makin natural dan menyatu di kulit! Plus, produk ini punya SPF 27 jadi bisa melindungi kamu dari sinar matahari terik saat liburan.

 

Baca juga: 5 Trik Ampuh Merawat Kulit yang Kena Sunburn

 

Pilih lipstik tekstur creamy

MAKE OVER CREAMY LUST LIPSTICK

Langkah atau tutorial makeup simpel untuk liburan yang kedua adalah say goodbye to your matte lipstick for a while. Saya biasanya meninggalkan lipstik matte saya di rumah dan gantian bawa creamy lipstick untuk makeup simpel untuk liburan, macam Make Over Creamy Lust Lipstick. Alasannya, buat saya lipstik matte memang lebih tahan lama, tapi cenderung bikin kulit bibir ngelupas dan saya punya kebiasaan buruk. Saat bibir ngelupas, biasanya saya tarik-tarik, yang lama-lama bikin warna lipstik jadi nggak rata, bibir makin kering dan gak nyaman.

Jadi, tiap liburan saya lebih memilih bawa lipstik creamy untuk meliburkan kulit bibir saya dari keringnya si lipstik matte. Lipstik creamy memang nggak didesain untuk nempel di bibir seharian penuh, tapi rasanya jauh lebih nyaman dan gak bikin bibir kering walau diaplikasikan berkali-kali. Oh ya, saya biasanya minimal bawa dua warna. Satu warna cerah, misalnya coral atau chili red, dan satu lagi nude atau kecokelatan.

 

Baca juga: 10 Skincare Semangka untuk Menyegarkan Kulit di Musim Panas

 

Kasih aksen bold di mata

FOCALLURE SO HOT EYE PALETTE

 

 

Liburan buat saya artinya juga bebas sejenak dari gaya dan warna makeup sehari-hari yang monoton. Untuk merayakan hal tersebut, saya suka bawa eyeliner pensil atau eyeshadow palette yang ada warna neon-nya di makeup pouch, seperti Focallure So Hot Eyeshadow Palette. Cukup pilih satu warna dan pakai di garis mata atau sudut dalam mata kalau kamu ingin tampil lebih subtle, atau pakai di seluruh kelopak mata kalau mau tampil beda. Bisa juga padukan dua warna kontras lalu kenakan di kedua garis mata bagian atas dan bawah.

Makeup simpel untuk liburan ini seru dan nggak ribet kan? Selamat berlibur and have fun!

The post Tutorial Makeup Simpel untuk Liburan Tanpa Ribet! appeared first on Female Daily.

5 Makeup Dupes Yang Harus Kamu Coba!

$
0
0

MAKEUP DUPES

Kamu mungkin tidak asing lagi dengan istilah ‘dupe’. Ketika ada produk keluaran merk dari drugstore yang memiliki formula atau warna yang sama dengan produk keluaran merk dari high end, produk tersebut bisa dibilang dupe.

Dupe bisa juga menjadi kunci untuk pintar-pintar memilih produk makeup yang akan kamu beli dan membantu menghemat pengeluaran. Nah, untuk menghemat budget bulan ini, tidak ada salahnya saya share lima makeup dupes yang bisa kamu coba. Apa saja ya? Ini rekomendasi saya:

 MAKEUP DUPES

Catrice HD Liquid Coverage Foundation vs Dior Backstage Face & Body Foundation

CATRICE LIQUID COVERAGE FOUNDATION

Saya pernah membahas foundation dari Catrice sebagai salah satu foundation drugstore dengan kualitas high end, karena memang formulanya yang bagus, terasa seperti second skin, namun dengan coverage yang cukup baik. Selama saya memakai foundation ini, rasanya saya teringat salah satu foundation keluaran high end yang saya miliki. Lalu, saya sadar bahwa foundation keluaran Catrice ini sangat mirip formulanya dengan Backstage Foundation dari Dior. 

 

Konsistensi keduanya sama-sama cair, dan mudah dibaurkan ke wajah. Cara pengaplikasian terbaik untuk kedua foundation ini adalah menggunakan brush. Kamu bisa menggunakan buffing brush atau jika kamu menggunakan sponge, saya rekomendasikan untuk memakai microfiber sponge. Oh iya, menurut saya, sih, foundation dari Catrice memiliki coverage lebih baik daripada Dior, lho.

 

L’Oreal Paris Voluminous Lash Paradise Mascara vs Too Faced Better Than Sex Mascara 

L'Oréal Paris Voluminous Lash Paradise Mascara

 

Yang ini sih tidak perlu begitu dijabarkan, ya. Bukan cuma saya, banyak banget yang menganggap produk ini adalah salah satu makeup dupes terbaik! Semua tahu bahwa L’Oreal Paris Voluminous Lash Paradise Mascara memiliki efek menebalkan, dan memberi volume lebih kepada bulu mata kita, sehingga bulu mata terlihat lebih lentik, dan dramatis, sama seperti efek yang diberikan oleh maskara keluaran brand Too Faced.

Namun, di mata saya, maskara dari L’Oreal jauh lebih awet dan tidak smudge dibanding maskaranya Too Faced. Brush dari L’Oreal juga entah mengapa lebih enak dipakai di bulu mata saya. Overall, saya lebih rekomendasikan L’Oreal Paris Voluminous Lash Paradise kalau kamu sedang mencari maskara yang bisa memberikan efek tebal nan badai untuk bulu mata kamu.

 

Baca juga: 5 Foundation Drugstore dengan Kualitas High-End

 

Maybelline Superstay Foundation vs Kat Von D Lock It Foundation

MAYBELLINE SUPERSTAY FOUNDATION

Foundation ini saya bilang dupe karena formulanya yang mirip. Sama-sama memiliki kemampuan full coverage, keduanya memang menjadi jagoan untuk menutupi noda-noda di wajah dengan baik. Formulanya sama-sama kental namun tidak terlalu terasa berat di wajah.

Seperti namanya, Superstay dan Lock It, kedua foundation ini mampu bertahan di wajah kombinasi-berminyak saya dalam lebih dari 10 jam, lho. Dari segi shade range, tentu saja foundation milik Kat Von D masih lebih luas daripada Maybelline, tapi, dengan harga yang jauh lebih murah, kamu mungkin boleh mencoba punyanya Maybelline.

 

Make Over Cliquematte Lip Stylo in Hollywood vs MAC Powder Kiss Lipstick in Mull It Over

MAKE OVER CLIQUEMATTE LIP STYLO HOLLYWOOD

Dari segi formula, kedua lipstick ini memiliki formula yang sedikit berbeda. Make Over Cliquematte Lip Stylo memiliki pigmentasi lebih tinggi sehingga dalam satu swipe sudah mampu menutupi warna asli bibir, sedangkan untuk MAC Powder Kiss, saya harus mengulas dua-tiga kali untuk mendapatkan pigmentasi yang saya inginkan.

Lalu, kenapa saya bilang Make Over Cliquematte Lip Stylo ini dupe? Karena, shade Hollywood menurut saya 90% mirip dengan shade Mull It Over. Keduanya memiliki warna warm pinkish peach yang sangat wearable untuk dipakai kegiatan sehari-hari, dan cocok di banyak warna kulit. Finishnya pun sama-sama matte namun tidak terasa kering sama sekali.

 

Baca juga: Tutorial Makeup Simpel Buat Liburan Anti-Ribet

LA Girl Shady Slim Brow Pencil vs Anastasia Beverly Hills Brow Wiz Eyebrow Pencil

L.A GIRL SHADY SLIM BROW PENCIL

Saya sendiri adalah penggemar pensil alis retractable, karena saya paling malas kalau harus serut-menyerut pensil alis. Terlebih, saya juga lebih suka kalau pensil alis saya ujungnya lancip sehingga lebih mudah membuat rambut-rambut palsu pada bagian alis saya yang kosong, sehingga terlihat lebih alami.

 Jika kamu seperti saya dan kamu penggemar pensil alis dari Anastasia Beverly Hills, namun ingin mencari alternatif lebih murah, saya merekomendasikan pensil alis milik LA Girl. Ujungnya sama-sama lancip dan bentuknya retractable, jadi tinggal diputar dan tidak perlu diraut. Pensil alis milik LA Girl pun cukup awet di alis saya, dan mampu bertahan hingga ujung hari, terlebih jika dipakaikan maskara alis.

 

Nah, itu dia beauty dupes yang saya share kali ini. Kalau kamu, apakah kamu punya beauty dupes andalan? Share di kolom komentar, ya!

 

The post 5 Makeup Dupes Yang Harus Kamu Coba! appeared first on Female Daily.

Rekomendasi 5 Lipstik MAC Cosmetics Terpopuler

$
0
0

WOMAN APPLYING LIPSTICK

Berikut ini adalah lima lipstik MAC Cosmetics terpopuler versi Female Daily member yang bisa kamu jadikan acuan untuk belanja saat Jakarta X Beauty 2019 pada tanggal 26-28 Juli di Senayan City nanti!

Siapa sih yang nggak kenal MAC Cosmetics? Brand makeup asal Amerika ini sudah ada sejak lama dan punya koleksi lipstik yang iconic. Kalau kamu belum punya dan mau beli lipstiknya, 5 shade ini wajib dilirik!

Kinda Sexy

MAC KINDA SEXY

 

Dengan rating 4.2 dari 214 reviews, Kinda Sexy menduduki peringkat pertama! Ini adalah warna wajib bagi kamu yang suka mengoleksi lipstik nude. Meskipun MAC Cosmetics mendeskripsikan Kinda Sexy sebagai neutral pinky rose, most people prefer to describe it as coral peach. It is also claimed to be suitable for all skin tones. Namun, kalau skin tone kamu medium dark to dark, lipstik ini berpotensi terlihat sedikit pucat, jadi akan lebih baik jika kamu mencampurnya dengan lipstik lain yang sedikit lebih gelap.    

Ruby Woo

MAC LIPSTICK RUBY WOO

 Di posisi kedua, ada Ruby Woo dengan rating 4.2 dari 133 reviews. The perfect red for all skin tones! Personally, I love Ruby Woo to death. Semasa kuliah, saya mencoba mencari dupe Ruby Woo, tetapi tidak ada yang memuaskan. Ketika saya akhirnya bekerja, saya memutuskan untuk membeli Ruby Woo. Still one of my best purchases and definitely the best red lipstick in my collection. A little tip: make sure to prep your lips first, because it will dry your lips (but you will look great, so it’s actually worth it).

 

Baca juga: MAC Punya Masker Charcoal!

 

Velvet Teddy

MAC KINDA SEXY

Lipstik yang dideskripsikan sebagai deep-tone beige ini memiliki rating 4.0 dari 80 reviews. Beberapa review dari pemilik medium skin tone mengeluhkan Velvet Teddy terlalu pucat, bahkan Velvet Teddy membuat mereka terlihat seperti tidak pakai lipstik. Sebaliknya, pemilik light skin tone sangat menyukai Velvet Teddy yang cocok untuk natural makeup sehari-hari. Nah, kalau kamu termasuk pemilik light skin tone, Velvet Teddy mungkin adalah pilihan yang tepat untuk masuk ke dalam koleksi lipstik MLBB kamu!

 

Russian Red

MAC RUSSIAN RED

Rival Ruby Woo ini memiliki rating 4.5 dari 69 reviews. Lho, kok rival? Kan sama-sama MAC Cosmetics? Russian Red memang seringkali dibanding-bandingkan dengan lipstik MAC Ruby Woo karena keduanya memiliki shade yang sama flattering-nya. Faktor pembedanya sebetulnya adalah tekstur. Tekstur Ruby Woo adalah retro-matte finish (thus very drying), sedangkan Russian Red adalah normal-matte finish. Still, it’s also a good red for all skin tones, especially if you’re a big fan of deep-coloured lipsticks!

 

Baca juga: Brow Mascara Maybelline VS MAC

 

Taupe

MAC TAUPE

Sesuai namanya, lipstik ini dideskripsikan sebagai muted-reddish taupe-brown dan memiliki rating 4.7 dari 62 reviews. Tidak ada low rating untuk lipstik ini sama sekali, everyone loves it! Pigmentasinya tentu saja bagus dan cocok sebagai the nude lipstick for all skin tones. Satu-satunya kekurangan yang di-review oleh banyak Female Daily member adalah lipstik ini tidak transfer-proof, sehingga re-application itu wajib hukumnya, apalagi sesudah makan dan minum. 

 

Sudah beli tiket Jakarta X Beauty 2019? Kalau sudah, berarti sekarang kamu tinggal memastikan bahwa kamu sudah memasukkan shade lipstik MAC Cosmetics yang kamu mau ke dalam wishlist Jakarta X Beauty 2019 yang ada di dalam ponsel kamu. Kalau belum beli tiket Jakarta X Beauty 2019, yuk beli sekarang di sini!

The post Rekomendasi 5 Lipstik MAC Cosmetics Terpopuler appeared first on Female Daily.

Rollover Reaction x Putri Marino: Di Kala Senja | Lipstick Monday

$
0
0

kala senja

"Senja itu tenang, hangat, memeluk." Bagi Putri Marino, kolaborasinya dengan Rollover Reaction, Di Kala Senja, lebih dari sekadar lipstik.

Ini tahun keempat Rollover Reaction berkolaborasi dengan seorang muse dan seniman. Setelah menghadirkan GLAZED! Liquid Eye Tint & Glitter Eye Tint Set bertajuk 'Sogni d'Oro: Mata Hari' bersama Asmara Abigail dan Talitha Maranila tahun 2018 silam, tahun ini lahirlah CHUNKY! Lip and Cheek Crayon Set 'Di Kala Senja'. Dalam kolaborasi ini, Rollover Reaction menggandeng aktris Putri Marino sebagai muse dan visual artist Rachel Ajeng. Uniknya, Putri Marino lah yang berinisiatif untuk mengajak Rollover Reaction untuk kolaborasi.

Dalam set ini ada dua shade CHUNKY! yang diberi nama Kala dan Senja. Warna dan nama ini dipilih karena mengingatkan Putri pada ketenangan dan kehangatan saat matahari terbenam di childhood home-nya, Bali. Sebagai seorang perempuan yang introvert dan lebih suka menyendiri, Putri selalu merasa lipstik merah bisa membangkitkan rasa percaya dirinya. "It's like my secret weapon.", ceritanya. Ia pun berharap yang memakai Kala dan Senja bisa merasakan efek yang sama. Format CHUNKY! Lip Crayon pun juga dipilih karena menggambarkan kepribadian Putri Marino yang effortless dan klasik.

KS1

Sudah penasaran kan sama warna dan formulanya? Let's get right into it!

Baca juga: Review Rollover Reaction Mata Hari

Kemasan

Kala dan Senja dikemas dalam kemasan twist up crayon dari plastik dengan finish doff. Masih sama dengan koleksi CHUNKY! lainnya. Saat membuka tutupnya, harus hati-hati karena menurut pengalaman saya, tutupnya ini cukup fragile. Kotak yang membungkus set ini juga cantik banget karena merupakan ilustrasi karya Rachel Ajeng. Menurut Putri, Rachel berhasil menuangkan imajinasi senja yang dibayangkan Putri selama ini.

Formula

Dari segi formulanya, saat saya pertama coba swatch di bibir sebenarnya nggak terlalu emollient. Dinar Amanda, CMO Rollover Reaction pun memang menjelaskan di Beauty Talkshow kalau formula Kala dan Senja dibuat lebih matte dibandingkan CHUNKY! yang terdahulu. Saran saya, sebelum dipulaskan ke bibir berkali-kali, baiknya diaplikasikan ke punggung tangan dulu agar lebih hangat dan formulanya glides on more smoothly. Tapi nggak usah khawatir karena ini hanya first swatch-nya saja, setelah itu saya nggak mengalami kesulitan lagi saat mengaplikasikannya.

KS2

Baik Kala maupun Senja pigmentasinya opaque dan bisa menutup warna asli bibir saya dengan merata. Pastiin kamu sudah eksfoliasi bibir agar hasilnya terlihat lebih halus dan nggak menempel ke dead skin cells. Ketahanannya sih so-so ya, toh lip crayon ini memang nggak punya klaim tahan lama juga. Jadi buat saya ini bukan masalah.

Lip Crayon Rollover Reaction selain dipakai di bibir juga bisa dipakai di pipi dan mata. Formulanya gampang banget di-blend dan nggak terlihat patchy. Saya suka banget pakai Kala dan Senja sebagai cream blush karena pigmentasinya bagus banget dan tetap terasa ringan meskipun dilayer. Untuk eyeshadow, warna Kala pas banget buat 'Team Eyeshadow Kosrek-Kosrek Ditambah Glitter'. Di kelopak mata saya yang cukup berminyak juga nggak gampang creasing.

Kala

Kala is the perfect warm nude brown. Hint orange-nya membuatnya nggak terlihat dull saat dipakai sebagai lipstik. Saat dipakai di pipi, warna Kala memberikan barely-sunkissed look  yang cantik banget untuk tampilan sehari-hari. Seperti saya sudah bilang juga sebelumnya, Kala juga cocok dipakai buat eyeshadow look yang effortless. Literally.

ANDIEN DIKALA SENJA 2-4

Kala on the lips and eyes, Senja on the cheeks

Senja

Putri Marino's secret weapon. Deep terracotta red ini mengingatkan saya sama CHUNKY! Kahlo dan SUEDED! Maxwell. Senja is their bolder sister! Di kulit saya yang light-medium, warna Senja bisa terlihat sangat vampy setelah di-layer tiga kali. Putri Marino cerita kalau warna merah yang nggak vibrant ini bisa membuatnya percaya diri, namun tetap nggak terlalu mencolok. Sebagai blush on, Senja lebih membuat kesan freshly-sunburnt.

IMG_5689-2

left: Kala, right: Senja

Baca juga: 3 Warna Matte Stick Blush On Baru Rollover Reaction Haloblush

All in all, saya suka banget sama kolaborasi ini dari segi warna, formula, kemasan, sampai cerita yang ingin disampaikan Putri Marino dan Rollover Reaction. Lipstick indeed has its own way to make you feel somewhat more powerful, right? CHUNKY! Lip and Cheek Crayon 'Di Kala Senja' dibanderol seharga Rp.250.000 untuk set dan Rp.125.000 untuk satuannya. Kalau kamu suka sama warna-warna hangat, jangan sampai melewatkan kolaborasi limited edition satu ini ya!

Sudah coba juga Kala dan Senja?

 

The post Rollover Reaction x Putri Marino: Di Kala Senja | Lipstick Monday appeared first on Female Daily.


3 Lipstik Lokal yang Cantik Dipakai Sebagai Blush

$
0
0

LIPSTIK LOKAL YANG BISA DIPAKAI UNTUK BLUSH

Apakah kamu penggemar produk 2 in 1? Pasti nggak asing dong dengan lipstik yang bisa dipakai sebagai blush? Berikut ini ada beberapa pilihan lipstik lokal yang juga cantik untuk memberi rona pada pipimu.

Basically, semua lipstik sebenarnya bisa dipakai sebagai blush. Baik lipstik yang liquid, maupun yang klasik berbentuk stik. Tapi mengingat kondisi kulit pipi dan bibir berbeda,  maka sebaiknya kamu nggak asal pakai lipstik sebagai blush. Pastikan kamu hanya memakai brand yang memang meng-klaim bahwa lipstiknya bisa digunakan sebagai blush, alias lip and cheek cream karena artinya mereka sudah meramu formula yang aman dipakai di bibir maupun pipi. Apa saja lipstik lokal yang bagus buat dipakai sebagai cream blush?

1. Rollover Reaction SUEDED! Lip and Cheek Cream

ROLLOVER REACTION SUEDED LIP AND CHEEK CREAM - SADDIE

Semua lipstik Rollover Reaction bisa dipakai untuk blush lho! Bahkan, bisa juga dipakai untuk eyeshadow. Tapi, yang paling populer tentu saja Rollover Reaction SUEDED! Lip and Cheek Cream. Teksturnya sangat blendable dan nggak bikin kering. Jadi, di bibir hasilnya nggak cracking, di pipi pun terlihat halus. Pilihan warnanya banyak! Saya nggak bisa pilih satu saja. Favorit saya Umma, Sally, dan Sadie. Beberapa shade juga punya efek shimmer juga bagus seperti Grace. Di bibir mungkin metaliknya tampak terlalu bright untuk siang hari. Tapi kalau dipakai di malam hari oke lho, bikin terlihat glam dan bold. Dan, saat dibubuhkan di pipi, wajahmu jadi kelihatan lebih glowing. Kamu pasti punya kan Rollover Reaction SUEDED! Lip and Cheek Cream? Mana yang jadi favoritmu?

Baca juga: Butuh Rekomendasi Liquid Blush Terbaik? Ini Dia!

2. Kaie Beauty Lip Mousse

KAIE BEAUTY LIP MOUSSE

Diluncurkan awal tahun 2018 lalu, Kaie Beauty Lip Mousse ini teksturnya menyenangkan sekali bagi saya. Bukan tipe yang dead matte atau yang langsung mengering, tapi velvety dan tampak halus.  Nggak bikin bibir pecah-pecah! Bahkan bila nggak pakai lip balm sebelumnya, lipstik lokal ini tetap nggak bikin kering. Dipakai di bibir cantik, sebagai cream blush atau eyeshadow pun mudah dibaurkan. Saya paling suka shade 02, karena warnanya unik dan jarang saya temukan di lipstik lokal lainnya. Dibilang pink juga bukan, nggak terlalu bright, mauve tapi juga nggak terlalu gelap. Sayangnya Kaie Beauty Lip Mousse hanya ada 4 warna saja, dan Kaie Beauty sepertinya belum tampak akan memunculkan koleksi terbarunya.

Baca juga: Resep Lip Scrub Natural untuk Bibir Halus dan Mulus

3. Dear Me Beauy 2 in 1 Velvet Veil Color

DEAR ME BEAUTY 2 IN 1 VELVET VEIL LIP COLOR

Dear Me Beauty 2 in 1 Velvet Veil Color punya warna-warna natural yang bakalan bikin kamu naksir. Ada Dear Maureen, Dear Cyndi, Dear Mia, Dear Eliz, Dear Claudia, dan Dear Grace. Warna favorit aku adalah Dear Maureen, muted pink yang ronanya lembut di pipi, dan jadi My Lips But Better di bibir saya. Teksturnya creamy dan nyaman, sebenarnya sih nggak jauh beda dengan produk liquid lipstick Dear Me sebelumnya. Di bibir, hasil akhirnya semi-matte, jadi menurut saya lipstik lokal ini bagus buat kamu yang bibirnya gampang pecah-pecah kalau pakai produk matte. Karena agak lama mengeringnya, saya biasanya blot dulu dengan tisu biar hasilnya lebih flawless. Menurut saya ini malah lebih menarik sebagai cream blush karena blendable dan buildable. Dan, karena semua pilihan warnanya nggak ada yang terlalu bold seperti true red, jadi memang aman buat dipakai di pipi. Bahkan, Dear Grace yang paling terang pun tampil bersemu hangat tanpa kesan berlebihan.

 

Di antara produk di atas, mana yang paling kamu suka? Share di comment ya!

 

The post 3 Lipstik Lokal yang Cantik Dipakai Sebagai Blush appeared first on Female Daily.

3 Lipstik Lokal Dengan Tekstur Terbaik di Bawah 50 Ribu

$
0
0

lipstik lokal nyaman (2)

 Walau harganya dibawah 50 ribu, tiga lipstik lokal ini adalah lipstik-lipstik ternyaman dipakai yang pernah saya coba!

lipstik lokal nyaman (3)

Masih suka dengan matte lipstick, kan? Saya sih yakin, matte lipstick selalu punya penggemar. Lipstik jenis ini biasanya tahan lama dan pigmented, jadi banyak sekali yang suka untuk pemakaian sehari-hari. Apalagi sekarang brand lokal juga banyak mengeluarkan matte lipstick yang teksturnya super nyaman, nggak kalah dari produk highend luar.

Saya sendiri punya beberapa lipstik lokal andalan. Bahkan rasanya, akhir-akhir ini saya sudah jarang banget sih beli lipstik dari brand luar. Nah, tiga dari lipstik yang menurut saya sangat nyaman dipakai ini ternyata adalah lipstik lokal yang harganya di bawah lima puluh  ribu rupiah. Nyamannya lipstik ini bahkan mengalahkan lipstik lain yang harganya ratusan ribu.

 

1. Emina Creamatte Lip Cream

lipstik lokal nyaman (4)

Matte lipstick nyaman dan murah yang pertama adalah dari Emina. Brand yang satu ini, selain selalu berinovasi dengan varian produknya, kualitas produk yang dikeluarkan juga nggak main-main. Banyak produk Emina yang menurut saya bagus-bagus banget kualitasnya. Desain kemasannya cute, dan harganya juga terjangkau pula! Untuk Emina Creamatte Lip Cream ini, harganya hanya Rp.49.000 saja.

Teksturnya super nyaman, creamy dan lembut di bibir. Produk ini nggak bikin bibir saya kering, walau saya pakai tanpa lipbalm sebelumnya. Produk ini finish-nya matte dan nggak transfer, tapi bukan jenis matte yang ketat dan super awet di bibir. Atau bisa juga disebut dengan comfortable matte. Tekstur seperti ini menurut saya enak banget, rapi dan nggak nempel kemana-mana, tapi bibir juga tetap sehat.

Teksturnya yang creamy, nggak terlalu cair, bikin lipcream ini gampang dipakai dengan rapi di bibir. Ditambah lagi aplikatornya juga nyaman dipakai dan tangkai kuasnya pendek, jadi mudah sekali dikontrol. Kemasannya memang mungkil dan pendek. Saya sih suka kemasannya, karena unik tapi simpel dan mudah dibawa kemana saja.

Pilihan warnanya ada 18, dan cukup variatif dari warna nude sampai gelap. Tapi saya paking suka shade Chocolava, karena lagi-lagi, unik. Jarang ada lipstik lokal yang punya shade seperti ini. Warnanya coklat gelap dengan sedikit aksen greyish dan kekuningan. Warna ini cocok sekali dipadukan dengan eye makeup warna hangat, atau malah dipakai dengan kondisi mata polos tanpa makeup.

2. Pixy Lip Cream

lipstik lokal nyaman (6)

Jujur, perlu waktu lama buat saya sadar kalau Pixy Lip Cream ini termasuk dalam salah satu jajaran lipstik ternyaman yang saya punya. Karena harganya murah dan kemasannya juga sangat standar, jadi awalnya saya nggak berekspektasi lebih terhadap produk ini. Tapi saya baru sadar kalau lip cream ini sangat nyaman, saat saya traveling dan lupa membawa lipstik, lalu membeli Pixy Lip Cream shade Glam Coral dengan harga Rp.45.000 saja, dan selama tiga hari hanya memakai lipstik ini seharian.

Ternyata teksturnya memang senyaman itu. Lembut di bibir dan nggak bikin kering. Pilihan warnanya juga banyak yang nude dan natural, yang pastinya cocok untuk berbagai macam kesempatan. Teksturnya cenderung lebih cair dari Emina, dan aplikatornya lebih panjang dari Emina, tapi nggak begitu mengganggu kok. Pixy ini menurut saya masih sangat nyaman digunakan.

Walau teksturnya cair, tapi pigmentasi lip cream ini sangat bagus. Bibir hitam saya tertutup rata. Dipakai dalam waktu lama, lip cream ini nggak masuk-masuk ke garis-garis halus bibir. Untuk daya tahannya menurut saya sih biasa saja. Tapi wajar kok, matte lip cream dengan tekstur senyaman ini memang biasanya nggak bisa tahan seharian.

 

3. Lip On Lip Velvet Matteness Lipstick

lipstik lokal nyaman (5)

Ini adalah salah satu lipstik lokal berbentuk stick terbaik menurut saya. Teksturnya lembut sekali, seperti mengoleskan mentega di bibir. Pigmentasinya juga sangat bagus dan nggak nyangkut di bagian-bagian bibir yang kering, juga nggak terasa powdery atau berkapur. Bentuk bullet-nya kecil dan ramping, jadi gampang dipakai untuk membentuk bibir dengan presisi. Tapi walau ramping, lipstik ini nggak gampang patah kok.

Tentunya karena ini bukan matte lip cream, warnanya masih akan sedikit transfer bila bibir bergesekan dengan benda lain. Namun nggak berlebihan, karena memang teksturnya matte. Jadi masih terlihat rapi di bibir, asalkan kita nggak terlalu sering makan dan minum.

Sayangnya, memang pilihan warnanya hanya ada lima. Dan menurut saya juga warnanya kurang variatif. Tapi untungnya sih warna favorit saya, yaitu warna nude pink, ada pilihannya. Warna yang saya suka ini  nama shade-nya Rossie. Untuk lipstik lokal dengan harga Rp.40.000, menurut saya teksturnya sangat nyaman.

 

Apa lipstik lokal andalanmu?

The post 3 Lipstik Lokal Dengan Tekstur Terbaik di Bawah 50 Ribu appeared first on Female Daily.

Review Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Veil Color Lips & Cheek |Lipstick Monday

$
0
0

Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Lip Color 9

Good news buat kamu yang pecinta lip & cheek tint, Dear Me Beauty mengeluarkan produk terbarunya: Dear Me Beauty 2-in1 Velvet Veil Color.  Penasaran sama review-nya? Simak di artikel ini ya! 

Another day, another local power!  Kali ini saya baru saja produk paling terbaru Dear Me Beauty yaitu Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Veil Color.  Jadi, pada dasarnya produknya berupa lipstik yang bisa kamu pakai juga jadi blush, dengan 6 shades yang berbeda. Penasaran? Here it is :

Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Lip Color 5

Shades

Nah, menurut saya Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Veil Color ini warnanya cantik banget. Benar-benar warna sehari-hari yang bisa masuk ke kulit manapun, dan occassion apapun dari warna nude, pink, hingga ke terracotta. Here are the shades: 

Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Veil Color 1

Formula

As Lipstick

Formula Dear Me Beauty 2-in-1 agak berbeda dengan produk-produk lipstik Dear Me sebelumnya yang cenderung matte.  Formulanya creamy dan agak oily, dan ketika diaplikasikan hasilnya cenderung velvet, jadi nggak terlalu matte, tapi juga nggak terlalu creamy. Nah, berhubung warna bibir saya agak gelap, ada beberapa warna yang menurut saya pigmented di bibir saya, tapi ada juga yang nggak.

Untuk warna-warna seperti Dear Grace, Dear Claudia, dan Dear Eliz, cukup dengan 1 kali swipe warnanya pigmented dan keluar banget, jadi nggak perlu diaplikasikan banyak-banyak.  Tapi menurut saya untuk shades berwarna muda seperti Dear Cyndi, Dear Maureen, dan Dear Mia, di bibir gelap seperti saya perlu diaplikasikan beberapa kali. Karena kalau cuma 1 kali swipe saja, hasilnya masih agak streaky dan patchy.  Saya juga menganjurkan untuk beberapa dari kamu yang bibirnya kering atau pecah-pecah, bisa mengaplikasikan lip balm terlebih dahulu untuk pengaplikasian yang lebih bagus.

Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Lip Color 6

 

Saya coba minum di gelas setelah menggunakan lipstik ini, ternyata lumayan transfer.  Waktu dipakai di bibir cenderung terasa sedikit oily karena ternyata lipstik ini mengandung sunflower seed oil serta vitamin E yang moisturizing, tapi tetap ringan dan nggak lengket di bibir. Waktu saya gunakan lipstik ini di pagi hari jam 9 pagi, dan lumayan awet sampai pukul 2 siang. Menghapusnya juga gampang, nggak buat bibir kering dan nggak ninggalin stain.

Baca juga : Trik Pakai Cream Blush Agar Pigmented

As Blush

Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Lip Color 3

Menurut saya formula ini juga cocok banget buat dipakai sebagai blush karena formulanya buildable dan gampang buat di-blend. To be honest, saya malah lebih suka menggunakan ini sebagai blush daripada lipstik. Caranya saya totol terlebih dahulu ke pipi sebanyak 3 titik, lalu saya blend dengan menggunakan jari manis. Aplikasikan sedikit aja, jangan terlalu banyak karena warnanya sudah pigmented banget. Saya agak kaget karena ternyata lumayan awet juga lho kalau dijadikan blush, ketahanannya bisa mencapai 5-6 jam.

Baca juga : Rekomendasi Lipstick Nude Lokal | Lipstick Monday

Packaging

Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Lip Color 2

Kalau dari segi packaging, menurut saya Dear Me Beauty udah banyak mengalami perubahan dibanding packaging-nya yang dulu. Kalau dulu Dear Me kasih kita kesan cute playful, sekarang packaging-nya lebih classy  dengan warna nude dan design yang minimalis. Aplikatornya bentuknya juga seperti lipstik Dear Me yang sebelum-sebelumnya yang menurut saya pas banget ukurannya buat aplikasi lipstik.

What's unique?

Menurut saya yang unik untuk produk ini adalah formulanya yang creamy, tapi bisa dijadikan blush juga.  Karena biasanya produk-produk lips yang bisa dijadikan blush hanya berupa lip tint atau lip stain, tapi Dear Me 2-in-1 Velvet Veil Color tetap bisa menghasilkan lipstik creamy dan pigmented, tapi tetap bisa digunakan sebagai blush yang natural.

Who'll love this product?

Produk ini menurut saya cocok untuk kamu yang nggak suka lipstik yang terlalu matte, tapi juga nggak terlalu creamy dan lengket. Cocok juga buat kamu yang menyukai konsep 2 in 1 dan segala sesuatu yang praktis karena kalau kamu beli produk ini artinya kamu dapat blush dan lipstik sekaligus.

 Final Verdict

Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Lip Color 7

Saya memberi nilai 7.5/10 untuk produk ini. Yang paling saya sukai adalah warna-warnanya yang benar-benar bagus dan timeless, serta ketahanannya yang cukup awet. Satu lagi, terkadang kalau lipstik mengaku dirinya bisa dipakai sebagai blush, seringkali formulanya cenderung "dipaksakan" untuk bisa jadi blush, tapi yang ini sama sekali nggak. Sesuai dengan klaim yang dibuat, lipstik ini memang cocok untuk dijadikan blush. Minusnya bagi saya mungkin memang saya lebih suka lipstik yang matte dan finishnya powdery, jadi saya kurang terbiasa menggunakan finishing dari lipstik ini yang cenderung masih creamy dan sedikit oily. 

Baca juga : Lip Tint Emina Magic Potion Review

Similar Products

Produk ini serupa dengan lipstik lokal lain yang bisa dipakai sebagai blush seperti Rollover Reaction SUEDED! atau Kaie Beauty Lip Mousse. Kamu juga bisa coba produk lip & cheek yang serupa seperti Emina Magic Potion yang berupa lip tint, atau BLP Beauty Lip Coat yang sebetulnya lip matte, tapi bisa juga dipakai sebagai blush. 

Itulah review saya tentang Dear Me 2-in-1 Velvet Veil Color. Menurut kamu gimana? Punya rekomendasi produk lip and cheek lainnya? Komen di bawah ya!

The post Review Dear Me Beauty 2-in-1 Velvet Veil Color Lips & Cheek |Lipstick Monday appeared first on Female Daily.

Beragam Lipstik Lokal dengan Warna Bold

$
0
0

LIPSTIK LOKAL WARNA BOLD

Nggak jago pakai eye makeup tapi harus tampil kece ke berbagai occasion? Mungkin menonjolkan riasan pada bibir bisa jadi salah satu pilihan tepat. Tidak perlu repot menguasai teknik blending yang rumit, cukup pakai lipstik bold, and you deserve the spotlight!

Siapa yang selalu malas dandan setiap ada acara khusus apalagi formal occasion? Pasti banyak di antara kita para cewek yang selalu pusing mikirin makeup apalagi bagian mata. Padahal dengan lip product yang tepat sudah cukup membuat penampilan terlihat proper dan cantik.

Salah satu trik saya kalau memang lagi malas banget dandan adalah mencari warna lipstik bold yang bisa dengan gampangnya mengubah total look. Nggak perlu pusing cari brand internasional, sekarang sudah banyak banget pilihan warna bold dari lipstik lokal yang sayang untuk kamu lewatkan.

Classic Red

Warna merah classic ini tentu saja menjadi pilihan warna yang nggak pernah salah untuk pecinta lipstik berwarna bold. Warna merah satu ini memberikan kesan ‘mewah’ dan anggun, cocok untuk dipakai ke acara formal atau mungkin acara malam. Classic red cocok hampir di semua skin tone, karena bukan tergolong merah terang ataupun merah yang terlalu gelap. Produk lokal yang memiliki pilihan warna merah klasik diantaranya ada Make Over Intense Matte Lip Cream No.18 Classic, Dear Me Beauty shade Dear Ella, serta Wardah Intense Matte Lipstik warna Vibrant Red.

WARDAH INTENSE MATTE LIPSTICK VIBRANT RED

Baca juga: Lipstik Lokal Terbaik di FD App!

Dark Red

Bosan dengan warna merah yang ‘biasa’ aja? Mungkin kamu harus coba shade warna merah gelap atau warna merah wine. Merah yang satu ini akan memberi kesan elegan dan vampy, cocok banget untuk acara malam atau prom night. Jangan takut terlihat seram, cukup padu-padankan dengan makeup mata yang lebih simpel, pakai mascara atau eyeliner pun udah oke banget lho untuk melengkapi tampilan bold kamu. Produk lokal yang memiliki pilihan warna merah gelap diantaranya ada Make Over Intense Matte Lip Cream No.19 Vogue, BLP Beauty Lip Coat shade Bloody Mary, dan Rollover Reaction shade Umma.

ROLLOVER REACTION UMMA

Baca juga: Lipstik Lokal yang Cantik Sebagai Blush

Deep Purple

Warna bold nggak selalu merah loh girls, warna deep purple pun bisa menjadi warna yang cantik dan unik untuk menunjang penampilanmu. Pemilihan warna ungu yang tepat bisa membuat penampilanmu lebih edgy dan terkesan misterius, cocok untuk kalian yang punya kepribadian yang unik dan suka bereksperimen dengan penampilan. Pilihan warna ungu cantik ini bisa kalian temukan pada Make Over Intense Matte Lip Cream No.20 Style, BLP Beauty Lip Coat shade Red Velvet, dan Dear Me Beauty shade Dear Jenny.

DEAR ME BEAUTY DEAR JENNY

 

Gimana nih pilihan warna bold dari lipstik lokal di atas? Keren banget kan? Cocok banget untuk kalian yang mau mengubah haluan dari warna nude ke warna yang lebih berani. Ada yang sudah coba deretan  lipstik lokal dengan warna-warna tersebut? Atau kamu punya lipstik bold andalan yang lain? Komen di bawah ya!

The post Beragam Lipstik Lokal dengan Warna Bold appeared first on Female Daily.

Luna Maya Cerita tentang Bisnis Barunya, NAMA Beauty

$
0
0

LUNA MAYA - NAMA BEAUTY

"Ternyata nggak gampang bikin brand beauty sendiri", ungkap Luna Maya saat ditemui di peluncuran Nama Beauty, beberapa waktu lalu. Apa tantangan Luna? Gimana prosesnya? 

Nama Beauty Luna Maya

Menjadi Beauty Editor artinya harus selalu siap menyaksikan munculnya beragam produk kecantikan terbaru, termasuk dari kalangan para selebriti. Kali ini, giliran aktris Luna Maya yang memperkenalkan bisnis barunya di dunia beauty. Diberi nama "NAMA", yang merupakan singkatan dari nama Luna Maya, brand lokal dengan kemasan bernuansa gold ini mengeluarkan 12 warna lipstik dalam berbagai finish. Mengapa lipstik? Seperti apa proses pembuatan NAMA Beauty? Simak bincang-bincang saya dengan bintang cantik berusia 36 tahun ini.

LUNA MAYA - NAMA BEAUTY

Berapa lama proses membangun NAMA Beauty sampai akhirnya diluncurkan?

Sekitar satu tahun lalu mulai sibuknya. Cukup lama ternyata. Aku pikir nggak akan selama itu. Karena kan sekarang banyak produk lokal bermunculan, makeup sudah banyak sekali, teman-teman aku juga banyak yang buat. Awalnya aku kira akan mudah dan cepat, tapi ternyata nggak.

NAMA Beauty Luna Maya

Sebagai owner, sejauh apa sih seorang Luna Maya terlibat dalam project ini?

Seterjun itu, sedalam itu. Karena waktu pertama kali memutuskan untuk membuat bisnis ini, aku yang mendatangi pabrik.  Aku survey, langsung datang ke sana, tanya-tanya. Cari tahu prosedurnya, sampai proses jadi berapa lama, apa saja yang dibutuhkan. Sebelum tahu lebih jauh sih aku kira mudah, tapi ternyata sesusah itu.

Pertama, formulanya. Menurut aku, ada terlalu banyak jenis lipstik yang kita kenal. Ada yang creamy, lip matte, lipstik klasik yang bullet, dan lain-lain. Sulit untuk aku menentukan formula mana yang pas untuk Nama. Akhirnya aku putuskan bikin lipstik yang untuk daily use, dengan tekstur matte yang banyak orang suka, yang pigmented, tapi nggak bikin kering dan nggak meninggalkan stain terlalu lama.

Lalu selanjutnya, pilihan warna. Wah, ini juga repot. Karena range-nya terlalu luas. Koleksi lipstik yang sudah aku punya saja ada banyak sekali nude-nya, ada banyak merahnya, jadi aku bingung mau buat yang seperti apa. Terlalu banyak pilihan bikin pusing juga ya, karena aku jadi mau semuanya. :D Akhirnya dapatlah 12 warna dengan 8 yang matte dan 4 teksturnya glossy.

Memilih formula dan warna ini memakan waktu berbulan-bulan, lalu ditambah proses BPOM juga berbulan-bulan. Akhirnya setelah setahun baru bisa terwujud. Jadi sebenarnya 8 Agustus ini adalah ulang tahun Nama Beauty yang pertama, pas dengan soft launch-nya. Jadi hari ini syukuran kecil, grand launching-nya belum.

[caption id="attachment_177980" align="aligncenter" width="642"]Nama Beauty Swatch Dari atas ke bawah: Lip Matte 08, Lip Gloss 77, Lip Matte 83, Lip Matte 26[/caption]

Kenapa yang dipilih pertama kali adalah lipstik?

Jujur saja karena mengembangkan lipstik paling mudah dibanding jenis makeup lainnya. Nama Beauty akan ada BB Glow, highlighter, dan lain-lain yang itu membutuhkan fokus lebih banyak lagi, karena terkait rona kulit perempuan Indonesia. Teksturnya juga harus nyaman dipakai di cuaca Indonesia, dan harus ada kandungan SPF-nya. Kalau lipstik lebih universal dan 12 warna pilihan yang diluncurkan ini versatile untuk semua skin tone.

NAMA BEAUTY

NAMA Beauty akan punya berapa produk nantinya?

Sebanyak-banyaknya. It's a beauty line, saat ini fokusnya di makeup line. Aku nggak mau cuma bikin lipstik aja. Aku mau serius mengembangkan brand ini, jadi mau yang lengkap, beragam produk ada untuk full face dan bisa menjawab berbagai keperluan perempuan di dunia kecantikan. Nantinya akan ada produk alis, eyeliner, bahkan next step-nya mau buat skincare. 

Untuk NAMA Skin akan seperti apa nanti konsep dan produknya?

Aku belum memutuskan sejauh itu, sekarang masih fokus di makeup dulu, tapi yang pasti aku ingin ada masker. Sheet mask itu praktis dan mudah, kita semua suka. Buat produk yang lainnya, aku harus mempersiapkannya lebih matang, bahkan jauh lebih tricky dibanding buat makeup, karena harus tahu target market-nya usia berapa, apa permasalahan kulit yang paling ingin mereka atasi, dan sebagainya. Itu butuh riset lebih jauh. Aku juga inginnya nanti ada body range-nya, seperti body wash, body lotion, dan sebagainya. So, that's the vision. NAMA Beauty akan sangat luas.

Apa sih tantangan membangun NAMA Beauty? Apalagi, teman sesama artis juga sudah banyak yang buat makeup.

Soal harga, tentu saja. Memang benar sudah banyak produk makeup lokal terutama lipstik. Secara jenis kan sama saja, sama-sama lipstik. Yang membedakan adalah formula, packaging, teknik marketing-nya, target market, dan harganya. Nah, NAMA Beauty ingin sekali ada pembeda lainnya, yaitu variasi warnanya. Mungkin lipstik lokal lain hanya 6, kami langsung 12 dan dengan finish yang beragam juga, ada matte, glossy, metalik. Coming soon, akan ada warna-warna baru lagi. Lipstik NAMA juga bakal beragam bentuknya, next-nya mau ada yang teksturnya velvet dan bentuknya stik klasik.

Aku berusaha pilih pricing yang pas buat NAMA Beauty, nggak terlalu murah atau terlalu mahal. Dan itu nggak mudah lho. Karena aku maunya kualitasnya bagus, tapi harganya nggak selangit.

Punya nggak idola dari luar, misalnya beauty influencer atau seleb yang jadi kiblat dalam berbisnis?

Sebenarnya kalau dari karakter, pembawaan, cara dia berkembang di karirnya, aku suka Victoria Beckham. Dia bisa menciptakan image yang bagus, dan sosok entrepreneur sukses juga. Tapi sebenarnya dia nggak beauty banget, meskipun katanya mau bikin brand beauty ya, tapi dia itu subtle makeup-nya, nggak terlalu berani bereksperimen di beauty. Jadi siapa dong ya? Pertanyaan sulit nih! Tapi aku suka Victoria.

Kalau sesama pengusaha di industri beauty mungkin Rihanna is a good example. Dia bisa jadi panutan karena sukses dengan Fenty Beauty-nya dan berusaha sekali membuat variasi shades yang beragam, yang bisa diakses perempuan dengan beragam warna kulit. Aku juga inginnya NAMA Beauty begitu, inklusif dan bikin perempuan lebih mau menunjukkan karakternya, berani speak-up. Being bold itu nggak harus selalu menor kan, bisa melalui personality. Makanya NAMA Beauty menghadirkan banyak warna karena supaya lebih banyak opsi yang dipakai sesuai dengan personality masing-masing.

LUNA MAYA - NAMA BEAUTY 2

Melalui NAMA Beauty, apa sih yang ingin disampaikan Luna Maya ke para perempuan Indonesia?

Seperti yang tadi sudah sedikit aku sampaikan, NAMA Beauty ingin merayakan diversity. Indonesia ini luas banget, dan perempuan itu pada dasarnya berbeda-beda, tapi semua punya kesamaan yaitu ingin tampil lebih cantik. I want them to celebrate their own beauty, embrace their uniqueness. I want them to feel alive, energetic, aktif, bisa stand-out, speak-up, tapi bertanggungjawab. Bermain-main dengan makeup bisa membantu perempuan lebih nyaman dengan dirinya, lebih berekspresi. Makanya tagline-nya NAMA Beauty adalah #BeYoutiful, karena untuk merayakan kecantikan masing-masing. Di video campaign NAMA Beauty, kami juga memilih perempuan-perempuan aktif di berbagai bidang dan punya gaya yang berbeda. Kami menyebutnya NAMA Ladies. Selain saya sendiri, ada yang illustrator yaitu Ykha Amelz, ada Fitri Tropica yang seorang presenter. Saya sengaja nggak pilih model, karena untuk merayakan keberagaman itu. NAMA BEAUTY LADIES - 675 Sebagai perempuan kita harus punya karakter yang strong. Karakter kuat itu nggak harus beringas ya. Tapi harus punya pendirian. Nah, NAMA Ladies itu sangat mewakili. Aku nggak pengen NAMA Beauty dianggap, "Ah, ini mah produknya buat yang cantik-cantik doang." Aku nggak ingin ada kesan itu. Semua tuh cantik, dengan caranya masing-masing.     Wah, saya setuju sekali! Jadi nggak sabar deh buat coba ke-12 warna NAMA Beauty Lip Cream. Kamu juga kan? Kalau kamu sudah coba, share ya! Review-nya juga akan segera ada di Female Daily!  

 Image: Courtesy of Luna Maya & NAMA Beauty

The post Luna Maya Cerita tentang Bisnis Barunya, NAMA Beauty appeared first on Female Daily.

Viewing all 381 articles
Browse latest View live