Quantcast
Channel: Lipstick – Female Daily
Viewing all 381 articles
Browse latest View live

Warna Terbaru BLP Beauty : Caramel Champagne

$
0
0

BLP Beauty Caramel Champagne-3

Menutup tahun 2016, BLP Beauty rilis satu warna limited edition yang disebut Caramel Champagne!

Saya percaya kamu pasti sudah mulai melihat swatch lipstick terbaru dari BLP Beauty. Untuk menutup tahun 2016 sekaligus dalam momen festive akhir tahun, BLP Beauty merilis satu liquid lipstick dengan hasil akhir metallic. Biasanya lipstick metallic kan nggak wearable, tapi katanya BLP Caramel Champagne ini berbeda dari lipstick metallic lainnya yang ada di pasaran. Penasaran? Yuk, langsung lihat swatch-nya.

20161223183531_IMG_0614

Kalau kata Lizzie Parra di video Inside Her Makeup Pouch, Caramel Champagne ini warnanya rose gold . Kalau dari kacamata saya, Caramel Champagne lebih cenderung ke warna bronze yang kemerahan

Baca Juga : 3 Fakta BLP Beauty dari Lizzie Parra

BLP Caramel Champagne

Walaupun hasil akhirnya metallic, lipstick ini tetap bisa kok digunakan untuk tampilan sehari-hari tanpa bikin kamu terlihat aneh. Cuma, kamu tetap perlu menggunakan sedikit makeup seperti blush dan juga eyeliner agar wajah nggak pucat. Karena hasil akhirnya metallic, terlihat ada partikel glitter/shimmer di dalam lipstick ini. Nah, partikel ini yang bikin lipstick ini 100% matte dan lebih drying dibandingkan lipstick BLP yang sebelumnya.

Lihat Juga : FD Swatch Sister BLP Lip Coat Cosmetics 

Masih yang wajar kok, bukan kering yang sampai bikin bibir pecah-pecah. Lipstick dengan hasil akhir metallic atau mengandung glitter memang akan terasa lebih kering ketika digunakan. So it's kinda a normal thing. A little dab of lip balm before application can save your lips anyway. Untuk masalah pigmentasi, nggak perlu ditanyain lagi, sekali pulas saja warnanya sudah terlihat dan mampu untuk melapisi bibir atas dan juga bawah.

BLP Caramel Champagne-2

Over all, I love this new shade form BLP Beauty, definitely a must buy for this holiday season! Saking cantiknya lipstick ini langsung sold out dalam satu hari penjualan. But fret not, karena warna ini akan segera back in stock di tahun baru nanti.

The post Warna Terbaru BLP Beauty : Caramel Champagne appeared first on Female Daily.


3 Rekomendasi Liquid Lipstick Nude

$
0
0

top 3 most favorite liquid lipstick

Sebelum masuk ke 2017, ini dia liquid lipstick nude andalan aku di 2016!

Di tahun 2016 entah sudah ada berapa banyak lipstick yang berlalu-lalang di kehidupanku (lebay). Tapi beneran! Coba deh kalian sebutin ada berapa banyak lipstick yang kalian coba di tahun ini aja?

Dari penampakan di atas, kalian udah tau lah ya, warna favoritku nggak jauh-jauh dari range nude-nudey-mauve. Apapun brand-nya, yang dicari tetap aja warna-warna setipe. Sekarang, yuk kita bahas satu persatu! Boleh banget dicoba kalau kamu punya selera yang sama.

BLP Lip Coat in Butter Fudge

Lip Coat ini berhasil bikin aku jatuh cinta sepanjang tahun 2016. Walaupun warnanya bisa dibilang bikin muka aku jadi pucat pasi, tapi kalau udah di mix dengan warna lain yang lebih warm bisa bikin bibir jadi keliatan lebih sexy.

Produk lokal buatan Lizzie Parra ini hadir dengan delapan pilihan warna. Harganya terjangkau, sekitar Rp129.000,-, cuma sayangnya beberapa best-seller shade-nya sering habis. Dan sesungguhnya, warna Butter Fudge ini awalnya aku beli karena yang lain belum ada yang ready stock lagi hahaha.

Lipstick ini selalu aku pake setiap hari dan nggak habis-habis, padahal udah lebih dari lima bulan! Bahkan kalo lagi males makeup, aku suka pake Lip Coat ini sebagai pengganti blush atau eyeshadow hahahaha. Multifungsi banget kan?

top 3 most favorite liquid lipstick

The Balm - Meet Matt(e) Hughes Liquid Lipstick in Charming

Punya satu shade dari lipstick yang hangat diperbincangkan tuh rasanya kayak ada kepuasan tersendiri hahaha. Ketahanannya sih gak terlalu bikin puas, karena cuma bisa tahan sekitar empat jam aja. Apalagi kalau abis makan siang, langsung lenyap dalam seketika!

Cuma formulanya itu enak banget di bibir. Tanpa pakai lip balm pun nggak bikin bibir kering. Katanya sih, lipstick ini matte finish, tapi menurut aku lebih tepat dibilang lip cream, karena nggak  sepenuhnya dry matte. Aroma vanilla mint-nya bikin ketagihan buat dipulas berkali-kali hahaha. Kayaknya aku bakalan coba shade lainnya juga, karena warna-warnanya cantik banget.

Baca di sini untuk full review aku ya.

NYX Lingerie in Exotic

Ada 12 shades dan dari tiga shades NYX Lingerie yang aku miliki (Bedtime Flirt, Exotic dan Ruffle Trim), baru Exotic yang bikin aku bener-bener jatuh cinta. Warnanya nggak bikin kulit sawo matang aku jadi pucet, pokoknya pas banget lah buat dipake sehari-hari.

Baca juga: Tutorial Bibir Tipis jadi Bervolume

Harganya sekitar 150 ribu kalau di online shop, tapi untuk di counter aku kurang tahu ya berapa. Finish-nya matte banget, tapi sedikit tacky. Ketahanannya emang jempolan, bisa stay sampai delapan jam lho di bibir aku. Dipake makan-minum juga tetap aman, paling ya pudar sedikit aja.

Coba dong kalian share, lipstick yang paling sering dipakai di tahun 2016 ini apa aja?

The post 3 Rekomendasi Liquid Lipstick Nude appeared first on Female Daily.

Brand Lipstick Lokal Baru Fernando Cosmetics

$
0
0

Fernando Cosmetics

Selamat tahun baru 2017! Sebagai pembuka tahun baru kali ini saya mau memperkenalkan brand makeup lokal baru yaiturnando Cosmetics.

Hai semua, gimana perayaan tahun barunya kemarin? Pasti seru ya, kumpul sama keluarga dan teman-teman! Artikel perdana saya di tahun 2017 ini, saya mau memperkenalkan satu brand lokal baru yang ikut mengeluarkan liquid lipstick yaitu Férnando Cosmetics. Brand ini dibuat oleh Kevin Maharis, seorang dermatolog dan sekaligus pemilik Maharis Klinik.

Baca juga : Kevin Maharis: “Vitamin C is something I Strongly Believe in”.

Fernando Cosmetics-4

Setelah sukses merilis brand skincare Votre Peau, di penutupan tahun 2016 lalu dr. Kevin Maharis memutuskan untuk merilis brand kosmetik yang ditargetkan untuk perempuan muda. Sebagai produk pertama, dr. Kevin memutuskan untuk meluncurkan delapan warna lip cream dengan hasil akhir silky matte.

Fernando Cosmetics-3

Dari segi kemasan lipstick ini serupa dengan liquid lipstick pada umumnya yang dikemas dalam bentuk tube, dan dilengkapi doe foot applicator. Dari segi tekstur, liquid lipstick ini termasuk watery jadi tapi mudah untuk diratakan pada bibir. Warnanya pun pigmented, sekali pulas sudah bisa menutupi warna bibir asli saya. Digunakan makan pun, lipstick ini awet dan nggak mudah pudar atau transfer kemana-mana.

Fernando Cosmetics-5

Baca Juga : Dupe Lipstick Jeffree Star Mannequin dari Brand Lokal

Dari kedelapan warna yang ada, warna yang menjadi favorit saya adalah Etoupe, warna nude yang pucat namun tetap flattering ketika digunakan. Warna ini sekilas mirip dengan Jeffree Star Velour Liquid Lipstick Mannequin. Untuk harganya lipstick ini cukup terjangkau kok yaitu Rp177.000,-. So far, lipstick ini baru bisa kamu beli melalui Instagram Fernando Cosmetics dan nantinya rangkaian produk dari Maharis Group juga akan tersedia lho, maharisbeauty.com dan Female Daily Shop!

The post Brand Lipstick Lokal Baru Fernando Cosmetics appeared first on Female Daily.

FD Quiz: Apakah Kamu Lipstick Junkie?

$
0
0

fd-quiz-lipstick-junkie-featured

Yakin kamu lipstick junkie? Tes pengetahuan kamu tentang lipstick di sini!

Nggak kehitung ya, berapa banyak artikel tentang lipstick yang FD tulis di tahun 2016 aja! Mulai dari liquid lipstick lokal macam BLP Beauty, sampai liquid matte lipstick luar yang hits macam Kylie Lip Kit dan Jeffree Star. Itu aja baru dari jenis liquid lipstick ya :D

Baca juga: Mulai beredar Kylie Lip Kit dan Lipstick Jeffree Star Palsu

Are you a true lipstick junkie? Update tentang lipstick lokal, Western, high-end maupun drugstore? Nih, saya tes ya, seberapa banyak jawaban benar yang bisa kamu dapat dari FD Quiz pertama ini. No googling, please! LOL

[kuis slug="lipstick-quiz"]

Komen di bawah ya, berapa jawaban benar yang kamu dapat :D Kalau lebih banyak benarnya, boleh laah nyebut diri sendiri lipstick junkie!

The post FD Quiz: Apakah Kamu Lipstick Junkie? appeared first on Female Daily.

5 Lipstik untuk Kulit Sawo Matang

$
0
0

aldadiva

Sama seperti warna kulit lainnya, kita yang berkulit sawo matang juga harus pintar-pintar dalam memilih warna lipstik. Salah pilih warna atau undertone lipstik, bisa-bisa wajah kita malah terlihat kusam.

Berikut 5 lipstik untuk sawo matang yang selalu terlihat flattering digunakan dimanapun!

1. Rollover Reaction - Maxwell

Mazwell RolloverYou will never go wrong with this shade. Warna merah agak gelap dengan sedikit hint terakota ini bisa kamu pakai di berbagai kesempatan. Dipakai sehari-hari ke kantor dengan cara di dab tipis-tipis bisa, atau dipakai lebih tebal saat pergi ke acara malam untuk tampilan lebih bold juga bisa. Semakin banyak layer yang dipakai, semakin gelap juga warnanya. Saya pribadi suka keduanya.

2. Girlactik - Demure

Girlactik DemureNah, ini warna yang pas banget untuk mendefinisikan Kylie Jenner Lip. Warna mauve gelap agak kecoklatan yang 'kekinian' banget ini selalu cocok dipakai di kulit sawo matang. Tapi, saya pribadi lebih suka pakai lipstik ini saat sedang menggunakan makeup. Apalagi kalau lagi dandan full makeup kawinan gitu, this shade will definitely look great on your skin tone. Tapi hati-hati karena kalau mukanya lagi polos, somehow warna ini malah bisa membuat wajah terlihat kusam.

3. Purbasari - 86 Topaz

Alda eheheWarna lipstik aman-nya kulit sawo matang: merah tua, mauve, brownish pink. Kalau kamu lagi mau bereksplorasi dengan warna lain, I highly recommend you to try this one from Purbasari. Lipstik Purbasari 86 ini warnanya oranye menuju terakota. Kalau lagi nggak makeup-an, saya suka pakai warna ini karena bisa kasih efek mencerahkan pada wajah.

4. BLP Beauty - Burnt Cinnamon 

Screen Shot 2017-01-20 at 9.56.18 AMAll time favorite! Pertama coba lipstik ini waktu bikin video FD Swatch Sister sama Dara, terus langsung suka banget. Burnt Cinnamon ini warnanya brownish pink agak gelap, warna andalannya kulit sawo matang deh pokonya. Kalau menurut saya sih cocok aja dipake buat segala kesempatan. Lagi makeupan, atau lagi polos, tetap cocok.

5. M.A.C Diva

aldadivaSatu-satunya lipstik yang saya repurchase sampai tiga kali. Saking seringnya pakai ini dulu, sekarang saya sampai nggak mau pakai lagi hahaha. I had great time with her, but it's best for us to take separate ways :) LOL. MAC Diva ini menurut saya cocok banget dipake di kulit sawo matang. Warnanya kan merah vampy gitu ya, lagi-lagi ini warna lipstik andalannya kulit sawo matang deh. Satu hal yang saya kurang suka, kalau warnanya udah mulai memudar, warna vampy red-nya berubah jadi seperti warna noda red wine, merah agak pink magenta, in which I'm not really a fan of it. 

The post 5 Lipstik untuk Kulit Sawo Matang appeared first on Female Daily.

Mudahnya Makeup ala Korea Dengan VOV All Day Strong Eye and Lip

$
0
0

Makeup ala Korea

VOV Baru saja merilis eye shadow dan lip pencil baru, kedua item ini memudahkan kita untuk mengaplikasikan makeup dengan cepat. Penasaran seperti apa performa keduanya? Yuk, simak artikel berikut.

Walaupun bukan pecinta makeup Korea, tapi saya suka prinsip makeup Korea yang simpel dan mudah untuk dilakukan. Nah, kemarin VOV Cosmetics baru saja mengirimkan produk terbarunya yaitu VOV All Day Strong Eye dan VOV All Day Strong Lip Colors ke kantor Female Daily. Kedua produk dikemas dalam bentuk pensil sehingga cocok banget digunakan untuk makeup on the go.

Makeup ala Korea-4

Penasaran mau tahu seperti apa produknya? Yuk, baca pembahasan setiap produknya.

Screen Shot 2017-01-25 at 10.45.23 PM

All Day Strong Eye - Rp175.000,-
Hadir dalam tujuh warna berbeda, mulai dari warna soft hingga warna bold, eye shadow stick ini cocok digunakan untuk makeup natural atau pun party makeup look. Oh ya, ada satu warna spesial yaitu Nude Foundation Color yang cocok digunakna untuk memberikan efek soft contouring pada wajah, atau untuk makeup mata yang clean. Karena dikemas dalam bentuk pensil memudahkan kita untuk menggunakan eye shadow secara cepat, tanpa perlu menggunakan eye shadow brush lagi. Untuk tekstur dari All Day Strong Eye, terasa creamy dan mudah untuk dibaurkan pada kelopak mata. Warnanya pun cukup pigmented, sekali pulas sudah sangat terlihat. Nah, buat yang memiliki kelopak mata berminyak nggak perlu takut eye shadow ini creasing, karena produk ini tahan air dan juga bisa mengkontrol minyak pada area mata.

Makeup ala Korea-3

All Day Strong Lips-Rp175.000,-

Screen Shot 2017-01-25 at 10.45.16 PM
Sama seperti All Day Strong Eye, produk All Day Strong lips juga hadir dalam tujuh pilihan warna. Dari Segi formula lipstick ini terasa creamy dan mudah untuk diratakan. Untuk pigmentasi warnanya menurut saya sheer to medium,  dan kalau kamu suka tampilan lipstick yang lebih bold, tinggal tambahkan lapisan kedua saja. Walaupun hasil akhirnya matte, lipstick ini sangat nyaman, ringan dan nggak terasa kering pada bibir. Oh ya, karena teksturnya yang creamy tadi, lipstick ini bisa juga lho digunakan sebagai blush on.

makeu ala korea-

Nah, ini adalah Korean Inspired Makeup Look dengan menggunakan All Day Strong Eye dan All Day Strong Lip. Untuk eye shadow saya menggunakan warna Diabouquet soft pink glitter pada seluruh kelopak mata dan untuk sudut luar mata saya menggunakan warna Orange Fantasia. Untuk bibir saya menggunakan dua warna yaitu Red Rising pada bibir bagian dalam dan juga sebagai blush on. Untuk menambahkan efek ombre lips saya menggunakan warna Coralster pada bibir bagian luar.

The post Mudahnya Makeup ala Korea Dengan VOV All Day Strong Eye and Lip appeared first on Female Daily.

Battle of The Month: Jeffree Star Leo dan Anastasia Beverly Hills Ashton

$
0
0

Dupes-jeffreestar-anastasiabeverlyhillsjpg

Dua liquid lipstick dari high-end brand ini punya warna oranye yang mirip dan harga yang nggak jauh beda. Kira-kira, mana yang lebih worth it dibeli, Jeffree Star Velour Liquid Lipstick atau Anastasia Beverly Hills Liquid Lipstick?

Jeffree Star LeoWarna lipstick oranye memang bisa mencerahkan warna kulit, hanya saja untuk kulit saya yang light-medium dengan under tone neutral cenderung ke kuning, menggunakan lipstick oranye malah bikin wajah saya kusam. Jadi, kalau saya mau menggunakan lipstick dengan tone oranye, harus ada unsur warna cokelat seperti terracotta.

Salah satu lipstick terracotta yang pas banget untuk skintone saya adalah Jeffree Star Cosmetics shade Leo. Warna lipstick ini tuh pas banget, nggak terlalu oranye atau cokelat, jadi nggak terlalu gelap untuk digunakan sebagai daily look. Selain suka dengan warnanya, saya juga suka banget dengan formula lipstick Jeffree Star yang ringan dan nggak bikin kering bibir.

Baca Juga : Dupe Lipstick Jeffree Star Mannequin dari Brand Lokal

DSCF3768

Nah, biasanya ketika mencari alternatif lipstick, tim editorial akan cari dari brand lokal atau drugstore yang lebih terjangkau. Nah, awalnya saya kira Rollover Reaction Livv bisa menjadi dupe kedua untuk Jeffree Star Leo. Sayangnya ketika digunakan pada bibir, warna Rollover Reaction Livv terlalu terang dan oranye.

Alhasil, saya menemukan warna yang mirip justru pada Anastasia Beverly Hills Liquid Lipstick shade Ashton. Di foto atas ini saya menggunakan Anastasia Beverly Hills Ashton pada bibir atas dan Jeffree Star Leo pada bibir bagian bawah, bisa dilihat kalau kedua warna lipstick ini 99.9% mirip satu dan yang lainnya. Dari segi nyaman, ternyata Anastasia Beverly Hills juga terasa ringan ketika digunakan dan nggak bikin kering.DSCF3792

Jeffree Star Velour Liquid Lipstick - Leo Rp385.000,-
Anastasia Beverly Hills Liquid Lipstick - Ashton Rp365.000,-

Bukan hanya dari warna saya yang serupa, tapi dari segi awetnya keduanya juga sama-sama awet dan transferproof! Saat kemarin dipakai ngemil dan minum, kedua lipstik ini nggak pudar sama sekali. Jadi, walaupun harganya cukup mahal tapi sangat terbayarkan dengan formulanya yang nyaman digunakan, nggak kering, dan tahan lama.

Jadi lebih pilih mana, Jeffree Star atau Anastasia Beverly Hills? Hmm, sejujurnya agak susah memilih di antara dua ini karena saya suka dua-duanya. Tapi kalau memang harus memilih, saya lebih pilih Anastasia Beverly Hills karena kalau harga PO di Instagram lebih murah sedikit ketimbang Jeffree Star, hahaha. Dari kemasan juga lebih ramping dan mudah untuk dibawa-bawa. Wanginya pun lebih enak dibandingkan Jeffree Star!

Ada yang sudah pernah coba liquid lipstick dari dua brand ini? Share di comment box, ya!

The post Battle of The Month: Jeffree Star Leo dan Anastasia Beverly Hills Ashton appeared first on Female Daily.

#FDInsight: Remaja Sekarang Lebih Pintar Memilih Produk yang Diinginkan

$
0
0

Infografis-Lipstik-800x800

Setelah melakukan observasi dan menillik beberapa data, Female Daily mendapat sebuah kesimpulan: dibandingkan beberapa tahun lalu, anak-anak sekolah jaman sekarang jauh lebih memahami produk-produk kecantikan apa yang mereka butuhkan dan inginkan.

Hal tersebut erat kaitannya dengan perkembangan informasi yang sangat pesat terkait dunia kecantikan saat ini. Segala bentuk informasi dapat diakses oleh berbagai kalangan dari kelompok usia manapun, khususnya kalangan remaja yang dikenal fasih teknologi. Informasi mengenai produk-produk kecantikan yang dibahas berdasarkan harga, warna, tekstur, jenis kulit, warna kulit, seluruhnya dapat diakses dengan mudah.

Sumbernya hampir tanpa batas, mulai dari artikel online, forum, Instagram, YouTube, beauty blog, Pinterest, dan masih banyak lagi. Dibuktikan juga saat kami melihat data demografis pengguna femaledaily.com tahun 2016, persentase pengguna di rentang usia belasan semakin tinggi jumlahnya.

Kemudahan dalam mengakses informasi ini tentunya berpengaruh terhadap perilaku remaja dalam menentukan produk apa yang mereka inginkan. Proses dari awal mencari produk hingga akhirnya membeli produk relatif menjadi lebih mudah.

 

Infografis Lipstik

Kami mencoba untuk melihat produk apa saja yang disukai oleh remaja. Kali ini kami mengambil data mengenai lipstik dari Female Daily Beauty Review, bisa dilihat pada infografis di atas. Berdasarkan data tersebut, terdapat beberapa karakteristik yang menonjol dari produk-produk lipstik yang dipilih oleh remaja, khusunya anak SMA:

1. Harganya terjangkau

First and foremost, harga dari produk-produk ini harus sesuai dan kantong anak sekolah. Contohnya, lipstik Purbasari yang sempat hits di tahun 2015 ini dijual dengan harga Rp35.000 saja. Sedangkan Soft Matte Lip Cream dari NYX dan Matte Pigment Gloss dari L.A. Girl dijual di pasaran seharga kurang lebih Rp90.000.

"Lipstik Purbasari tuh lipstik lokal favorit semua kayaknya ya! Apalagi nomor 90 ini, ringan banget teksturnya waktu dipake. Murah banget juga harganya" - Aghni, 19 tahun

2. Mengikuti tren terkini

Harga memang harus murah, tapi tetap harus mengikuti tren. Lipstik Purbasari, NYX, dan L.A. Girl di atas sama-sama memiliki tekstur matte yang masih sangat digemari hingga sekarang. Produk-produk lipstik yang murah namun tidak terlalu mengikuti tren (dari segi warna, tekstur, dan lain-lain), mungkin tidak akan terlalu diminati oleh remaja.

"Salah satu warna favorit aku dari lipstik L.A Girl. Warnanya aku suka banget dan cocok dipakai sehari-hari, bikin wajah terlihat seger" - Sophia, 17 tahun

3. Warna-warna natural

Warna pink muda, nude, dan warna-warna natural lainnya lebih digemari oleh anak sekolah. Alasannya bisa kita tebak, anak sekolah butuh lipstik yang dapat digunakan sehari-hari ke sekolah atau kampus, tapi juga tetap cantik untuk dipakai saat jalan-jalan.

"Stockholm adalah salah satu warna NYX Soft Matte Lip Cream yang wajib punya. Warnanya juga bagus banget kalau dijadiin cream blush" - Ika, 17 tahun

Pada salah satu poin di atas, saya sempat menyinggung soal tren. Selain banyaknya informasi seputar produk kecantikan yang dapat dengan mudah diakses oleh para remaja, tren yang terbentuk juga besar kemungkinan dipengaruhi oleh para beauty influencers seusia mereka. Saya ambil contoh Kiara Leswara, Abel Cantika, dan Sarah Ayu, para influencers yang juga masih berusia remaja. Kesamaan usia membuat tiga sosok ini sangat digemari oleh remaja karena dianggap sama dengan mereka. Sama-sama pergi ke kampus, sama-sama suka hangout ke mall, misalnya.

Pengaruh dari para beauty influencers memang sulit untuk diukur dengan angka, namun tidak dapat dipungkiri bahwa mereka lah contoh sosok-sosok yang dilihat oleh remaja untuk menentukan produk apa yang ingin mereka miliki. Lipstik keluaran merek drugstore yang terlihat bagus dipakai oleh Abel Cantika dapat sangat memengaruhi keinginan seorang remaja untuk membeli produk tersebut.

Influencers Muda

 Abel Cantika, Kiara Leswara, dan Sarah Ayu. Foto diambil dari Instagram.

Tidak hanya lipstik, saat ini semakin banyak merek-merek drugstore yang merilis produk berkualitas dengan harga terjangkau. Hal ini berlaku untuk merek yang menjual produk makeup dan skincare. Banyak juga merek yang membuat 'duplikasi' atau biasa dikenal sebagai "dupe" dari produk-produk keluaran merek high-end, namun dijual dengan harga yang jauh lebih murah, seperti artikel ini contohnya. Produk-produk ini lah yang akan selalu dicari banyak orang, khususnya para remaja.

Contohnya, beberapa tahun lalu jika kita bicara tentang micellar water, merek yang pasti langsung teringat adalah Bioderma. Tidak dapat diragukan bahwa kualitas produk Bioderma memang bagus, namun harganya tergolong cukup mahal untuk kantong anak remaja. Akhirnya banyak produk micellar water keluaran Garnier, NIVEA, Corine De Farme, dan lain-lain yang menjanjikan kualitas serupa dengan harga yang jauh lebih murah.

Prediksinya, akan semakin banyak brand yang mengeluarkan produk-produk berkualitas baik dengan harga terjangkau. Jika produknya memang memang menyasar kepada pembeli remaja, tiga karakter produk yang sudah dijabarkan di atas mungkin bisa dijadikan tolak ukur. Melihat sosok beauty influencers remaja juga dapat menjadi salah satu cara untuk mengetahui apa yang disukai oleh para remaja saat ini.

The post #FDInsight: Remaja Sekarang Lebih Pintar Memilih Produk yang Diinginkan appeared first on Female Daily.


Lipstick Monday : Fomula Baru Lipstick Urban Lips

$
0
0

Warna Baru Dari Urban Lips-3

Ada yang sudah mencoba warna lipstick terbaru Urban Lips dari Beauty Box belum? Empat warna baru ini hadir dalam kemasan dan formula baru lho. 

Sudah suka dengan formula lamanya Urban Lips? Jangan keburu puas dulu, karena Beauty Box baru saja memformulasi ulang rangakian lipstick Urban Lips sehingga lebih nyaman digunakan. Nggak hanya formula yang berbeda, kemasannya pun diganti sehingga terlihat lebih chic!

Warna Baru Dari Urban Lips-3

Kalau dulu lipstick Urban Lips berbentuk kotak which is agak bulky, sekarang kemasannya lebih slim dengan bentuk bulat yang lebih mudah diselipkan dalam makeup pouch. Dulu kekurangan dari lipstick ini adalah mudah patah atau lepas dari kemasannya, jadi dengan formula yang baru lipstick ini jauh lebih awet dan nggak ringkih. Ini sudah terbukti karena kemarin saya sempat menjatuhkan beberapakali (secara nggak sengaja) tapi lipstick-nya tetap utuh dan nggak goyang sama sekali :D.

Warna Baru Dari Urban Lips-2

Ketika Urban Lips pertama kali dirilis, hasil akhir lipstick ini adalah satin, jadi nggak matte tapi nggak glossy. Nah, kalau formula yang baru ini 100% matte, jadi ketika digunakan akan terasa sedikit menarik bibir. Baru dua warna yang saya punya dari koleksi revamped ini, yaitu Trocadero dan Duomo. Somehow, saya lebih suka formula yang baru ketimbang yang terdahulu.

Nah, kalau dari pigmentasinya saya merasa warna terbaru ini agak sheer, jadi butuh di swipe beberapa kali untuk mendapatkan warna yang sesuai seperti di-stick-nya. Tapi ini bukan menjadi masalah bagi saya, soalnya saya lagi suka menggunakan lipstick yang seperti ini.

urban-lips

Overall, saya suka dengan formulasi yang baru, warna-warnanya juga bagus dan cocok untuk semua skintone. Nah, kira-kira, kalau lipstick Urban Lips ini dibuatkan FD Swatch Sister, kalian tertarik nggak ya? Let us know in the comment below!

The post Lipstick Monday : Fomula Baru Lipstick Urban Lips appeared first on Female Daily.

MUST HAVE! Koleksi Makeup Beauty and The Beast

$
0
0

Beauty and The Beast

Beauty and The Beast menjadi salah satu film yang paling ditunggu-tunggu tahun ini. Dan L'oreal Paris berkolaborasi dengan Disney untuk lunching dua produk makeup Beauty and The Beast!

Rasanya sayang ya, kalau nggak ada brand kecantikan yang merilis satu rangkaian makeup kolaborasi dengan film live-action Disney Beauty and The Beast terbaru. Soalnya film ini menjadi film yang paling ditunggu-tunggu sama teman-teman saya. Akhirnya ada juga nih satu brand makeup yang kolaborasi dengan Disney untuk hadirkan rangkaian lipstick dan kuteks, brand-nya adalah L'oreal Paris!

Beauty and The Beast

Dalam koleksi makeup Beauty and The Beast ini ada tujuh pasang lipstick dan kuteks yang menggambarkan karakter utama dari film Beauty and The Beast. Nantinya koleksi ini bisa kamu beli satuan  atau dalam satu set yang dikemas dalam box cantik yag bisa kamu pajang di atas meja rias. Untuk harga rasanya nggak berbeda dengan harga lipstick dan kuteks normalnya, jadi kalau kamu suka semua warna dalam koleksi ini, kamu bisa langsung borong semuanya.

beauty and the beast 2

Top : Tockins, Mrs. Bric, Spolverina, Lumiere
Bottom : Rose, Bell, Beast

Beauty and The Beast -3

 

Dari informasi yang saya dapatkan, koleksi ini baru akan launching di tanggal 9 Februari 2017 dan bisa dibeli di Amazon Italy saja. Belum ada informasi pasti apakah koleksi ini akan tersedia di L'Oreal Paris Global. Tapi saya pingin banget koleksi ini masuk ke Indonesia, soalnya kemasannya bagus-bagus banget!

The post MUST HAVE! Koleksi Makeup Beauty and The Beast appeared first on Female Daily.

Uniknya Koleksi Valentine 2017 Anastasia Beverly Hills

$
0
0

abh

Super unik, koleksi Valentine 2017 Anastasia Beverly Hills malah menampilkan lipstick hitam dan abu-abu!

Valentine's Day is right around the corner dan beberapa cosmetic brands mulai meluncurkan koleksi makeup untuk menyambutnya. Di Instagram dan Youtube sudah mulai banyak beauty influencer yang memberikan sneak peak dan swatches dari beberapa koleksi Valentine.

Seperti Valentine collection pada umumnya, nuansa warna yang dihadirkan ya nggak jauh-jauh dari warna pink dan merah. Walaupun dua warna ini screams Valentine and there’s no such thing as too many pink and red lipsticks, menurut saya koleksi-koleksi ini predictable banget. Ibaratnya kalau kata Miranda Priestly di The Devil Wears Prada, “Florals? For spring? Groundbreaking!” *Cue sarcasm*.

abh

Image: Instagram/anastasiabeverlyhills

Nah, Valentine 2017 ini Anastasia Beverly Hills breaks the stereotype dan menghadirkan "Valentine with a twist". ABH meluncurkan enam liquid lipsticks dengan warna baru yang nggak terduga. Dari semuanya, ada dua warna yang paling mencolok, yaitu Clover dan Requiem. Dua warna ini kelihatannya seperti salah tempat, yet give a breath of fresh air di koleksi ini. Greige lipstick and forest green for Valentine? Hmm, bisa dicoba...

Screen Shot 2017-02-07 at 9.47.08 AM
Image: Instagram/ trendmood1

Empat warna lainnya; Dazed, Poet, Tulip, dan Currant, sekilas terlihat seperti warna klasik untuk Valentine. Tapi dilihat dari first swatches di Instagram @trendmood1, empat warna ini juga punya undertone yang membuat mereka lebih terkesan gloomy. Mungkin Claudia Soare dan timnya ingin mengusung tema “Valentine for The Broken-hearted”? LOL!

Koleksi Valentine 2017 dari Anastasia Beverly Hills ini akan rilis tanggal 14 Februari 2017 dan bisa kamu dapat dari website resmi Anastasia Beverly Hills. Saya yakin sejumlah online shop IG dan FD Market Plaza akan buka PO untuk koleksi ini.

Gimana menurut kamu? Koleksi Valentine 2017 ABH ini menarik atau justru 'kurang'?

The post Uniknya Koleksi Valentine 2017 Anastasia Beverly Hills appeared first on Female Daily.

Lipstick Monday: Bourjois Souffle de Velvet

$
0
0

borjouis-souffle-de-velvet-review-featured

Liquid lipstick terbaru Bourjois Souffle de Velvet cocok banget buat kamu yang nggak suka trend liquid matte lipstick warna bold.

Saya jarang banget pakai lipstick warna bold. Nudes, pinks and even oranges are my go tos. Makanya saya tertarik banget waktu dapat kiriman liquid lipstick Bourjois Souffle de Velvet beberapa waktu lalu, karena delapan warna bright-nya beneran ‘gue banget’; tipikal warna yang suka saya pakai!

borjouis-souffle-de-velvet-review

Mungkin kamu udah lama lihat Bourjois Souffle de Velvet ini di online shop, namun produk ini baru banget masuknya secara resmi di counter-counter Bourjois. Masih dari seri Bourjois Rouge Edition, koleksi Souffle ini bener-bener berbeda dari tipikal liquid matte lipstick yang banyak beredar. Klaim-nya adalah hasil ‘sheer matte’ yang terasa ringan di bibir kayak pakai lip balm, namun warnanya tetap vivid dan tahan hingga sepuluh jam.

I gotta say most of the claims are true. Teksturnya beneran nyaman seperti lip balm, jadi agak-agak licin gitu. Warnanya memang sheer, but vivid at the same time. Sejumlah warna yang sekilas terlihat agak neon, seperti 04 Ravie en Rose, begitu dipakai ternyata tetap wearable, karena tekstur dan finish unik lipstick ini.

borjouis-souffle-de-velvet-04-ravie-en-rose-3

borjouis-souffle-de-velvet-04-ravie-en-rose-1-swatch

Bourjois Souffle de Velvet 04 Ravie en Rose as lipstick and blush for natural peach look.

Selain itu, yang saya suka dari lipstick ini adalah begitu dihapus, bibir terasa lembuuut banget. Iseng-iseng saya pakai jadi cream blush, eh, ternyata OK juga. Mudah dibaur dan nggak patchy even di atas bedak. Packaging doff Bourjois Souffle de Velvet juga menurut saya memberi kesan lebih cute namun eksklusif dibandingkan packaging Bourjois Rogue Edition lain, maupun liquid lipstick kebanyakan yang berupa clear plastic biasa.

Nah, sekarang giliran kekurangan dari lipstick ini. Begitu pertama dipakai, sensasinya aneh banget. It was like trying to spread jelly over my lips. Setelah beberapa kali trial, cara yang menurut saya paling oke adalah dengan memakai dua lapis tipis lipstick ini. Kalau pakai cenderung banyak dalam satu layer, dia susah banget ratanya.

borjouis-souffle-de-velvet-01

Bourjois Souffle de Velvet 01 Orangelique

Selain itu, klaim matte Bourjois Souffle de Velvet juga tidak terbukti. Lipstick ini nggak set matte, namun juga nggak glossy. Ya intinya liquid lipstick biasa aja. Apakah tahan sepuluh jam? Nope. Kalau kamu hapus pakai tisu ya bakal keangkat semua. Namun kalau kamu pakai lebih dari sejam, produk ini akan meninggalkan tint dan menurut saya tint ini yang lebih tahan lama di bibir.

So, I recommend Bourjois Souffle de Velvet buat kamu yang suka lipstick nyaman dan nggak suka sama tipikal warna liquid lipstick sekarang yang dominan nuansa deep mauve kekinian. Kalau kamu suka true matte lipstick, mungkin bisa coba Bourjois Rouge Edition Velvet yang sudah lebih dulu keluar dan sempat booming.

Would you give this one a try?

The post Lipstick Monday: Bourjois Souffle de Velvet appeared first on Female Daily.

Lipstick Metallic Baru Rollover Reaction Penny

$
0
0

rollover-reaction-penny-review-featured

Yang kemarin ramai penasaran sama shade baru Rollover Reaction Penny, ini nih review lengkapnya.

So kemarin (13/2) saya dateng ke acara pre-launch shade baru Rollover Reaction Sueded Lip & Cheek Cream, dan foto-fotonya di Instagram FD sukses bikin FD-ers mupeng. Shade baru ini adalah Rollover Reaction Penny, hasil kolaborasi Rollover Reaction dengan Hellua alias The Lipstick Mafia, dan duo grahic designer Pola Artistry.

Memang lipstick metallic kembali naik ya. Mulai dari Kylie Cosmetics sampai BLP Lip Coat mengeluarkan liquid lipstick metalik yang bikin saya jadi inget sama Spice Girls dan era 90-an. Rollover Penny sendiri memiliki warna warm shimmery rose dengan tekstur velvet yang nyaman; sama persis deh dengan shade Rollover Reaction lainnya. Inspirasinya adalah warna koin, hence the name Penny, yang juga masih bertalian dengan lagu The Beatles (Penny Lane), just like other RR shades.

rollover-reaction-penny-review-2

rollover-reaction-penny-review-4

Rollover Reaction sendiri suggest Penny dipakai sebagai eyeshadow, cream blush, atau juga lip topper. Sebagai eyeshadow sih saya belum coba, tapi saya suka dipakai sebagai blush dan stand alone lipstick. Saat saya coba sebagai lip topper, kok malah kurang OK ya. Di-layer di atas lipstick nude, warna lipstick-nya malah 'kalah'. Di atas lipstick bold...hmm...hasil gradasi-nya terlalu funky; kayak yang bisa pull off tuh cuma Jeffree Star atau Kesha haha. Oh well, mungkin memang saya aja yang nggak terlalu adventurous dengan finish lipstick.

WhatsApp Image 2017-02-14 at 14.15.05 (1)Rollover Reaction Penny as lipstick and cream blush. Would be pretty with smokey eyes!

Sebagai lipstick sendiri pun, Rollover Reaction Penny bukan warna yang bisa bikin wajah kelihatan segar kalau nggak dandan, apalagi kalau warna kulit kamu gelap. Minimal pakai eyeliner untuk mata, dan wajib pakai bronzer/ warm blush (pakai Penny ini juga bagus) agar wajah nggak terlihat kucel. I got many compliments wearing it yesterday dengan makeup earth toned yang simpel.

Rollover Reaction Sueded Lip & Cheek Cream Penny akan mulai dijual 16 Februari 2017 di web Rollover Reaction dengan harga Rp119.000,-. Would you collect this one?

The post Lipstick Metallic Baru Rollover Reaction Penny appeared first on Female Daily.

Seri Laneige Two Tone Terbaru

$
0
0

featured

Setelah mengeluarkan Two Tone Lip Bar dan Two Tone Shadow Bar, kini Laneige meluncurkan Two Tone Tint Lip Bar. Penasaran?

Bagi kamu penikmat drama Korea, pasti sering banget lihat tampilan make-up para aktrisnya menggunakan trik gradient lips pada bibir mereka. Tren ini pun masih digemari sampai sekarang, oleh karena itu, Laneige kembali meluncurkan versi terbaru dari Two Tone Series, yaitu Laneige Two Tone Tint Lip Bar.

body 1

 

Image: beautifulbuns.wordpress.com

Laneige Two Tone Tint Lip Bar ini memiliki fungsi yang sama seperti produk sebelumnya, Two Tone Lip Bar, yaitu mempermudah kalian untuk membuat trik ombre lips tanpa perlu repot membaurkan dua produk lipstick yang berbeda. Bedanya, tekstur Two Tone Tint Lip Bar ini lebih mirip dengan lip balm, karena merupakan setengah lip tint dan setengah lip balm. Bertujuan untuk melembapkan, produk ini diformulasikan dengan teknologi Moisture Wrap yang juga digunakan pada Laneige Lip Sleeping Mask, lho. Selain itu, produk ini memiliki potongan berbentuk V  sehingga kedua warna dapat tercampur dengan lebih mudah.

body 2Image: lipstiq.com

 

 

Sesuai namanya, warna dari Two Tone Tint Lip Bar ini mirip dengan warna-warna lip tint kebanyakan. Produk ini memiliki delapan  pilihan warna yang fresh dan pigmentasinya medium, cocok untuk everyday look atau no make-up make-up look. Seperti lip balm pada umumnya, formula dari produk ini pun tidak tahan lama dan hasil akhirnya glossy.

Nah, saya sendiri sih penasaran ingin mencoba produk yang satu ini, karena bibir saya termasuk bibir yang mudah kering. Harganya sendiri adalah SGD20 atau sekitar Rp187.000,-. Nggak tahu yah di Indonesia saat masuk nanti akan jadi berapa. Denger-denger, ambassador Laneige Lee Sung Kyung paling suka shade No. 3 Tint Mint dan No. 8 Cherry Milk.

Tertarik nyobain?

The post Seri Laneige Two Tone Terbaru appeared first on Female Daily.

Lipstick Monday: Clinique Pop Liquid Matte

$
0
0

cli1

Di sela-sela keramaian liquid lipstick lokal, boleh ya, break sebentar dan berpaling ke Western brand karena Clinique baru saja mengeluarkan liquid lipstick baru untuk rangkaian Clinique Pop!

Mungkin sebagian dari kamu ada yang bertanya-tanya kenapa Clinique baru mengeluarkan liquid matte lipstick sekarang. Dari info yang saya dapat waktu hadir di acara grand launching-nya minggu lalu, Clinique memang menghabiskan banyak waktu untuk mencari formula yang paling nyaman untuk liquid matte lipstick-nya ini. Terbukti, karena Clinique Liquid Matte Lip Colour adalah salah satu liquid lipstick dengan tekstur paling nyaman yang pernah saya pakai!

Apa yang bikin liquid lipstick ini nyaman banget dipakai? Clinique membuat formulasi unik yang menggabungkan liquid lipstick dan juga lip primer. Nggak heran kalau liquid lipstick ini nyaman banget dipakai, karena di dalamnya ada kandungan seperti avocado oil, sunflower oil, dan juga vitamin E yang memang memiliki level kelembapan tinggi.

Satu hal yang langsung membuat saya hooked dengan liquid lipstick ini adalah pigmentasi warnanya yang wow banget begitu pertama kali dipulaskan. Karena teksturnya agak mirip lip cream, jadi awalnya saya nggak mengira bahwa warnanya akan benar-benar pigmented. Sekali pulas, seluruh permukaan bibir sudah tertutup sempurna tanpa crack, mau ditambahkan beberapa layer pun formulanya nggak menggumpal!

Dari 8 warna yang tersedia (Cake Pop, Candied Apple Pop, Boom Pop, Ripe Pop, Petal Pop, Sweetheart Pop, Black Licorice Pop, dan Flame Pop), warna yang saya dapatkan adalah Flame Pop, warm-toned orange red yang cerah dan lumayan gonjreng!IMG_9713

IMG_9730

cli1Although this color is not necessarily my cup of tea, I think it's refreshing to try something different every once in a while. Apalagi buat kamu yang nggak suka dengan tekstur liquid lipstick yang terlalu matte, kamu bisa banget berkreasi dengan Clinique Pop Liquid Matte ini. Entah hanya di dab-dab ringan di seluruh bibir, atau dijadikan semi-ombré seperti foto Netta di bawah ini, pigmen warna yang kuat dari Clinique Pop Liquid Matte will definitely pull off any kind of look.

WhatsApp Image 2017-02-17 at 10.05.50 PMSeperti yang saya bilang di awal, nggak perlu takut bibir jadi berkerut-kerut atau kering setelah memakai Clinique Liquid matte Lip Colour ini karena formulanya sama sekali nggak bikin kering. But then again, formulanya yang moisturizing ini nggak menghasilkan finish yang 100% matte dan masih belum transfer-proof. Warnanya nggak akan hilang di bibir (it leaves a pretty stain afterwards!) tapi akan meninggalkan bekas kalau dipakai minum di gelas. Tapi sebagai timbal balik, bibir saya nggak kerasa seperti dilapis beton, jadi saya pribadi sih nggak masalah dengan hal ini.

Baca juga: 3 Tahap Mudah agar Lipstik Tahan Lama Seharian

Oh ya, selain Clinique Pop Liquid Matte, rangkaian baru Clinique Pop ini juga tersedia dalam bentuk bullet lipstick biasa dengan formula dan hasil akhir yang sama. Clinique Pop Liquid Matte dan Clinique Matte Lip Colour akan tersedia di seluruh counter Clinique bulan Februari 2017 ini dengan harga Rp320.000. Pilihan warnanya bagus-bagus lho, mulai dari everyday pink sampai vampy purple, semuanya ada. Tertarik? :)

The post Lipstick Monday: Clinique Pop Liquid Matte appeared first on Female Daily.


Lipstick Monday: Guerlain Le Petite Noire Lip Colour

$
0
0

Guerlain Le Petite Noire Lip Colour

Bagi Guerlain, lipstick bukan lagi digunakan sebagai perias bibir, melainkan menjadi aksesori untuk menunjang penampilan seorang perempuan.

Ketika pertamakali mendengan konsep lipstick ini saya juga setuju, karena memang sekarang lipstick bukan sekedar untuk mewarnai bibir atau membuat wajah terlihat lebih segar. Sekarang lipstick dijadikan sebuah statement untuk menunjukan karakter seseorang entah itu feminine, sexy atau seductive. Setuju nggak?

Guerlain Le Petite Noire-2

Nah, setelah hiatus menghadirkan produk baru di tahun 2016 kemarin, akhirnya di awal tahun ini Guerlain menghadirkan empat produk terbaru sekaligus yaitu foundation, lipstick, brush, concealer dan juga eyeshadow palette. But for now, let's talk about the newest lipstick from Guerlain.

Lipstick ini diberi nama Guerlain Le Petite Noire, sama seperti nama parfum khas Guerlain yaitu Guerlain Le Petite Noire Collection. Dari segi kemsaan juga lipstick ini memiliki arti tersendiri, di mana tube berwarna hitam digambarkan sebagai black dress dan warna lipstick digambarkan sebagai warna aksesori yang ingin kita gunakan.

Guerlain Le Petite Noire Lip Colour-4

Rangkaian Guerlain Le Petite Noire Lip Colour hadir dalam 20 warna yang berbeda, namun ada empat warna signature yaitu 001 My First Lipstick, 002 Pink Tie, 003 Red Heels, dan 007 Black Perfecto. Dan warna yang saya dapatkan adalah 002 Pink Tie which is, warna fuchsia hampir neon untuk memberikan kesan wajah yang fresh.  Warna Pink Tie, adalah warna favorit International Makeup Artist Guerlain José Luis Yuvé.

Guerlain Le Petite Noire Lip Colour-6

Guerlain Le Petite Noire Lip Colour, memiliki hasil akhir satin to glossy, dan bisa digunakan dengan tiga cara berbeda. Gunakan satu layer untuk hasil yang sheer, dan kalau mau hasilnya matte dan terlihat lebih natural bisa di-dap dengan tissue. Kalau suka dengan warna yang lebih pigmented kamu bisa menambahkan layer kedua. Dan kalau mau hasilnya lebih glossy bisa menambahkan layer ketiga dan keempat. Surprisingly, walaupun digunakan berlapis-lapis lipstick ini tetap terasa ringan dan glossy-nya pun nggak yang berlebihan.

Just FYI, lipstick ini rasanya manis dan memang bisa dimakan lho! :D Dari segi keawetan, lipstick ini tentunya cepat pudar karena hasil akhir yang satin to glossy tadi, tapi walaupun pudar lipstick ini tetap meninggalkan sedikit tint di bibir.

Guerlain Le Petite Noire Lip Colour-3

Guerlain Le Petite Noire Lip Colour ini sudah bisa kamu beli di seluruh counter Guerlain yang ada di Indonesia dengan harga Rp440.000,-. Pricey? Lumayan sih, tapi memang warnanya bagus-bagus dan nyaman banget digunakan seharian.

The post Lipstick Monday: Guerlain Le Petite Noire Lip Colour appeared first on Female Daily.

3 Lipstick Nude Korea untuk Skintone Indonesia

$
0
0

lipstick nude

Walau makeup Korea lebih identik dengan lipstick warna terang, ada juga lipstick nude dari brand Korea yang cocok untuk warna kulit Indonesia. Apa aja?

Ngomongin Korean lip products, pasti nggak jauh-jauh dari lip tint & lipstick berwarna bright macam merah, orange dan pink yang bikin kita terlihat lebih segar dan sehat. Cewek Korea juga identik banget dengan gradient lips dengan finish glossy. Sebagai pecinta nude lipstick, saya sempat bertanya-tanya, ada nggak ya brand Korea yang mengeluarkan nude lipstick? Akhirnya saya menemukan tiga nude lipstick bagus berwarna nude dari brand Korea yang cocok untuk kulit Indonesia. Alias, masih bernuansa MLBB alias my lips but better, dan nggak akan buat wajah kelihatan lagi sakit. lipstick nude3CE x Lily May Mac "MLBB" Rose Gold Edition - Hold On

Begitu tau bahwa 3CE berkolaborasi dengan Lily May Mac, influencer dan model asal Australia, saya langsung nggak tahan pengen punya satu dari tiga warna yang dirilis. Saya pilih warna Hold On, karena warna nude-nya pas banget kayak yang saya mau; peachy brown but not too warm, masih terbilang aman untung skintone yang cenderung medium.

Karena warnanya paling muda dibanding yang lain, Hold On ini terasa agak patchy dan kurang smooth saat diaplikasikan. Tapi, hasilnya bagus-bagus aja kok di bibir, matte tapi nggak bikin garis-garis bibir makin terlihat. Somehow, warnanya kayak mixture antara Wardah Long Lasting Lipstick Pink Sorbet (dupe MAC Kinda Sexywith a hint of brown.

Lipstick ini cukup mudah ditemukan di IG shop dengan harga 195-220 ribu rupiah.

Innisfree Real Fit Lipstick - Flame Grass Flowers on the Crater (20)

Innisfree Real Fit Lipstick ini adalah lipstick satin yang super creamy & pigmented! Pokoknya nyaman banget di bibir dan lumayan longlasting for a satin lipstick. Warna no.20 ini adalah keluaran dari Jeju Picker Edition, jadi warna-warnanya terinspirasi dari tanah Pulau Jeju yang cenderung warm. Bisa dibilang a soft brown color with a little hint of orange. Kalau di-swatch di tangan, mirip banget sama Rollover Reaction Prudence dan Revlon Super Lustrous Lipstick Sandalwood Beige (240). I guess it's a perfect nude color for a deeper skin tone. Love it!

Harga aslinya $14, tapi waktu itu lagi diskon 50% di website innisfreeworld.com, jadi bisa saya dapetin seharga $7 aja, hehe.

Pony Effect Stay Fit Matte Lip Color - Magnificent

Akhirnya ada juga liquid lipstick dari brand Korea dengan pilihan warna kekinian! Seperti liquid lipstick pada umumnya, dia dead matte dan transfer-proof, tapi nggak memperjelas garis halus di bibir. Warnanya juga oke banget! Peachy beige dengan hint kecokelatan. Tapi masih lumayan susah untuk dapetin liquid lipstick ini. Biarpun ada IG shop yang jual, harganya masih terbilang mahal, sekitar 300 ribu-an. Mungkin bisa nitip teman atau saudara yang mau ke Korea untuk alternatif.

The post 3 Lipstick Nude Korea untuk Skintone Indonesia appeared first on Female Daily.

Lipstick Monday : 3 Lipstick Lokal Favorit 2017

$
0
0

3 Lipstick Lokal Favorit Baru 2017

Tahun 2017 brand lokal masih gencar mengeluarkan liquid lipstick. Kali ini saya mau share liquid lipstick lokal yang menjadi favorit saya di awal tahun ini. 

Walaupun udah sering janji akan stop jajan lipstick, tapi rasanya sulit banget nahan napsu belanja liquid lipstick lokal yang baru launching. Kenapa? Karena makin kesini, semua liquid lipstick lokal makin bagus dan formulanya semakin enak dipakai. Nah, berikut tiga liquid lipstick lokal yang menjadi favorit saya di awal tahun 2017.

3 Lipstick Lokal Favorit Baru 2017-4

Baca Juga : 5 Rekomendasi Liquid Lipstick Lokal 

Val by Valerie Thomas - Rp99.000,-
Walaupun launching-nya sudah lama, tapi tim FD baru mendapatkan barangnya minggu lalu nih. Nggak heran ya, kalau lipstick ini selalu sold out setiap ada stock yang datang. Setelah saya coba dua warna memang lipstick ini terasa sangat nyaman digunakan, warna-warnanya pigmented dan mudah untuk diratakan. Teksturnya cukup cair jadi terasa ringan ketika dipakai. Kalau dari segi awet gimana? Dipakai minum, ngemil atau makan cantik lumayan awet dan nggak hilang completely. Harganya pun sangat terjangkau yaitu Rp99.000,- aja.

Goban Cosmetics - Rp130.000,-
Ini liquid lipstick lokal pertama yang saya coba ditahun 2017 ini dan langsung jatuh, sejatuh-jatuhnya cinta kalau kata Oday, Junior Graphic Designer FD, hehe. hadir dalam enam warna pilihan, ini adalah liquid lipstick tersukses dari brand lokal yang pernah saya coba. Tersukses karena semua warnanya cocok untuk skintone yang light atau pun sawo matang. Lalu formula lipstick ini juga konsisten banget. Warna yang menjadi favorit saya untuk Goban Adalah Day Dreaming dan Teddy Brown. Mau lihat warna detailnya bisa dilihat di video FD Swatch Sister ini :).

Baca Juga : 5 Lipstick Lokal Terpopuler Tahun 2016

 ZAM Cosmetics Rp125.000,-
Familiar dong dengan lipstick yang satu ini? Hadir dengan empat pilihan warna, lipstick ini sukses bikin saya kepincut dan ingin mengkoleksi semua warnanya. Dari segi formula memang lipstick ZAM Cosmetics nggak seenak Goban, tapi tetap nyaman dan nggak bikin bibir kering juga. Dua lipstick sebelumnya ketika digunakan nggak terasa lengket, kalau ZAM terasa lengket sedikit aja sih. Untuk awet atau nggaknya ya, standar seperti liquid lipstick pada umumnya...digunakan makan pasti hilang sih, but that's not a big issue for me :D.

Nah, kalau kalian ada nggak brand liquid lipstick lokal terbaru yang menajdi favorit atau must have? Kalau ada, share dong supaya saya bisa ikutan nyoba. Siapa tahu nanti dibuatkan juga FD Swatch Sisternya :D.

The post Lipstick Monday : 3 Lipstick Lokal Favorit 2017 appeared first on Female Daily.

EM Cosmetics Rilis Liquid Lipstick

$
0
0

EM Cosmetics Rilis Liquid Lipstick-3

Michelle Phan kembali dengan brand kosmetiknya yaitu EM Cosmetics dan merilis liquid lipstick! 

Tahun ini, Michelle Phan merilis wajah terbaru brand buatannya yaitu EM Cosmetics. Brand yang dirilis tahun 2013 lalu bersama L'Oreal, dianggap gagal karena dianggap nggak berkembang selama dua tahun. Karena hal itu L'Oreal memutuskan untuk melepas EM Cosmetics, dan Michelle Phan memutuskan untuk membangun sendiri brand-nya.

Walaupun saya bukan penggemar sejati Michelle Phan, ketika mendengar kabar brand ini akan tutup saya pun ikut sedih. Soalnya ada beberapa produknya yang emang bagus. Tapi kalau melihat harga emang sih, brand ini termasuk mahal untuk penempatan brand bukan high-end.

Sejujurnya melihat kemasan EM Cosmetics terdahulu saya kurang suka, khususnya untuk palette-palette-nya, soalnya nggak terlalu cantik dan serba bulky. But I do love the lipstick and pencil liner!  Nah, akhir tahun 2016 lalu EM Cosmetics bikin sale besar-besaran karena koleksi makeup terdahulunya akan discontinued dan diganti dengan produk, kemasan dan logo baru.

EM Cosmetics Rilis Liquid Lipstick-2Image Source : emcosmetics.com
Em Cosmetics Infinite Lip Cloud - $16

Logo EM cosmetics yang sekarang menurut saya jauh lebih cantik dan elegant dengan design yang serba hitam dan logo brand yang lebih simpel. Dari segi kemasan rasanya penempatan brand ini sekelas Tarte atau Too Face, belum termasuk high-end tapi masih cukup terjangkau.

Baca Juga : Produk Makeup Favorit Michelle Phan

Untuk produk yang dirilis pertama kali adalah Infinite Lip Cloud. Yep, another liquid lipstick from another brand. Tapi sebelum kalian komplain "kok basic amat liquid lipstick lagi?" Berikut penjelasan dari Michelle Phan :

"When I asked the beauty community what they wanted EM to create, the overwhelming response was "a non-drying liquid lipstick!". This inspired us to create our beautiful, rich, but comfortable formula. By blending the lip-cocooning, line-filling properties of a lip primer with the color saturation of a liquid lipstick, Infinite Lip Cloud was born."

Ya, no wonder sih sekarang yang serba dirilis adalah liquid lipstick, karena memang pada dasarnya yang lagi banyak banget dicari adalah liquid lipstick dan produk highlighter. Hal ini terbukti dari penjualan pre-sale, produk ini langsung habis hanya dalam waktu satu hari saja! Nah, untuk koleksi ini Michelle Phan nggak sendirian lho, tapi ia juga ngajak beberapa beauty guru untuk menjadi musses-nya, di antaranya adalah Promise Tamang, Mariah Lleonard, JKissa Makeup, Jade Simmone, dan Roxettearisa.

Hopefully, dengan rilis chapter terbaru ini brand EM Cosmetics bisa sukses seperti brand Indie lainnya.

The post EM Cosmetics Rilis Liquid Lipstick appeared first on Female Daily.

3 Liquid Lipstick Lokal Baru

$
0
0

liquid-lipstick-baru-2017

Liquid lipstick mulai bergeser dari finish matte nih. Yuk intip liquid lipstick lokal baru dari Mizzu, Rollover Reaction dan Artemy.

Nggak boleh bosen yaa sama liquid lipstick :D Michelle Phan yang me-revamp brand-nya dengan produk perdana liquid lipstik jadi bukti, masih tingginya peminat produk satu ini. Tiga liquid lipstick lokal baru sampai ke meja editorial FD baru-baru ini. Penasaran? Yuk, simak review-nya.

Mizzu Metallic Matte (Rp79.000,-)

Setelah sukses dengan Valipcious Velvet Matte, Mizzu ngeluarin liquid lipstick lagi, namun kali ini dengan finish metalik. Hmm…kayaknya emang lagi trend ya. Lima warna yang dirilis tergolong bold, kecuali 04 Copper Gold yang a bit hard to pull off karena warnanya yang golden bronze.

mizzu-metallic-mattereview-1

Atas-bawah: 01 Gemstone, 02 Granatum, Red Ruby 03, 04 Cooper Gold05 Starry Night.

Formula Mizzu Metallic Matte tergolong creamy, dan butuh waktu lumayan lama untuk nge-set. Tapi begitu udah settle, nyaman banget di bibir, dan kecuali shade 04, yang lain efek metaliknya nggak terlalu lebay kok. Warna favorit saya justru yang paling out of the box, shade deep lavender 05 Starry Night.

Rollover Reaction Flushed Lip & Cheek Stain (Rp119.000,-)

Terjawab nih, “spekulasi” produk baru dari RR yang bukan lip cream. Ternyata Rollover Reaction merilis tiga warna Rollover Reaction Flushed Lip & Cheek Stain dalam format click pen. So sorry Rollover Reaction, but I’m not a big fan of the new releases. Konsep lip stain dengan finish metalik terlalu aneh buat saya. Anak-anak FD pun kurang suka dengan scent kelapa produk ini, yang malah mengingatkan kami sama kuah ketan item.

WhatsApp Image 2017-04-03 at 18.51.01

WhatsApp Image 2017-04-03 at 18.51.02Atas-bawah: Thualian, Orla, Paloma

Tekstur produk ini pun nggak konsisten. Thulian, warna yang menurut saya paling cantik, justru watery dan berminyak sejak dibuka. Saya kira ini cuma efek produk liquid baru, tapi udah beberapa hari dia nggak kunjung creamy seperti dua shade lain. Maybe I got a bad batch. Anyway, Dara suka semua warnanya, dan menurut Ochell, Rollover Reaction Flushed Lip & Cheek Stain ini nyaman di bibir. I personally think this is a very modern product. Hasilnya mengingatkan saya saat MUA luar cuma pakai tinted lip balm Burt’s Bees di kliennya untuk acara red carpet. I just don’t think this is a must have :(

Artemy Beauty Lipmatte (Rp129.000,-)

Pertama kali lihat produk lokal ini, di salah satu online shop langganan saya yaitu Makeupuccino. Warnanya bagus-bagus keliatannya; some are classic essentials, some bold but still wearable. FYI, Artemy Beauty Lipmatte dibuat dengan ingredients dari Korea, tapi diproduksi di Indonesia.

artemy-lipmatte-review-2

artemy-lipmatte-review-1

Favorit saya: Get Lucky, Sorbet, Crush, Lolita

Total ada sepuluh warna, dan FD dapet kiriman sembilan di antaranya yang bakal kita review di FD Swatch Sister (tungguin, ya!). Ini tipe liquid matte lipstick yang bener-bener matte, dan terasa banget lagi nge-set habis diaplikasi ke bibir. Jujur, pertama ngalamin sensasi ini nih nggak nyaman menurut saya, tapi setelah sekitar setengah jam, malah lupa lagi pake lipstik.

So far, surprisingly saya paling suka sama liquid lipstick lokal baru versi Mizzu. Mana nih yang kira-kira mau kamu coba?

The post 3 Liquid Lipstick Lokal Baru appeared first on Female Daily.

Viewing all 381 articles
Browse latest View live


<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>